Kondisi mobil Suzuki Ertiga A 1837 T yang rusak berat diseruduk kereta. (ist)

Regional

Ertiga Bermuatan Satu Keluarga Diseruduk Kereta di Lintasan Tak Berpalang Pintu di Cilegon

Selasa 13 Apr 2021, 12:34 WIB

CILEGON, POSKOTA.CO.ID – Kecelakaan antara kereta api (KA) dengan sebuah mobil terjadi di Cilegon, Banten.

Mobil Suzuki Ertiga yang bermuatan satu keluarga diseruduk kereta di perlintasan KA tanpa palang pintu,  di Lingkungan Kubang Sepat, Kelurahan, Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil, Cilegon, Selasa (13/4/2021).

Mobil Suzuki Ertiga A 1837 T ringsek setelah tertabrak kereta Rangkasbitung-Merak. Kendaraan tersebut dikendarai Jimi warga Kubang Sepat.

Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan yang melibatkan satu kekuarga dalam satu kendaraan tersebut.

Kanit Laka Satlantas Polres Cilegon, Iptu M Gultom mengatakan bahwa sebelum terjadi kecelakaan Suzuki Ertiga A 1837 T melintas dari Jalan Sultan Sahri menuju jalan Utama Jalan Raya Cilegon-Anyer.

Namun, tak disangka saat melintas di perlintasan tanpa palang pintu dari arah Jakarta datang kereta Rangkasbitung-Merak yang langsung menghantam bagian depan kendaraan hingga mobil berwarna putih itu terpental beberapa meter.

"Korban selamat semua. Di dalam mobil ada empat orang. Semuanya selamat. Di dalam mobil ada bapak dan anak-anaknya," terangnya kepada wartawan ditemui di lokasi kejadian.

Peristiwa kecelakaan tersebut saat ini tengah ditangani Satlantas Polres Cilegon guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Saat ini masih menyelidiki kasus kecelakaan ini dengan memintai keterangan saksi dan pihak terkait lainnya," tambahnya. (kontributor banten/rahmat haryono)

Kondisi mobil Suzuki Ertiga A 1837 T yang rusak berat diseruduk kereta. (ist)

Tags:
Ertiga Bermuatan Satu KeluargaSepeda Motor Diseruduk Keretadi Lintasan Tak Berpalang Pintupencuri-kerbau-di-cilegon

Administrator

Reporter

Administrator

Editor