JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pasangan yang kini resmi jadi suami istri, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menjelaskan alasan mereka memilih Presiden Joko Widodo dan Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto sebagai saksi.
Atta Halilintar menjelaskan bahwa memang di hari pernikahannya ini, ia ingin disaksikan oleh figur hebat Tanah Air.
"Aku ya, sebenarnya memang maunya dimomen bahagia ini disaksikan figur-figur hebat yang ada di Tanah Air. Disini sih pengin terlihat aja kita benar-benar serius menghadapi akad nikah kita. Pihak Aurel ada Pak Prabowo dan saya Pak Jokowi," kata Atta Halilintar saat konferensi pers di Hotel Raffles Jakarta, Sabtu(3/4/2021).
Kemudian, Aurel Hermansyah pun berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang rela datang sebagai saksi ke acara pernikahannya. Padahal Presiden Joko Widodo baru saja pulang dari Rusia.
"Terima kasih banget atas waktunya, beliau pulang ke Jakarta dari Rusia hanya untuk jadi saksi. Jadi senang banget," ucap Aurel.
Di sisi lain, Atta Halilintar juga kaget ternyata Ibu Negara, (istri Presiden Joko Widodo) yakni Ibu Iriana, turut hadir pula dalam acara pernikahan.
Ia pun berterima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung hubungan dia bersama Aurel. .
"Aku bahagia banget lah dengan banyaknya orang yang mendukung kami berdua , men-support dan mendoakan. Semoga acara ini pernikahan sesuai protokol kesehatan bisa berlangsung. Intinya gimana kita patuhi prokes itu semuanya," ujar Atta. (cr02)