Sambil Menangis, Istri Pelaku Pembakar Tetangga Sedih Anak-anak nya Takut Keluar Rumah dan Gak Mau Belajar

Rabu 31 Mar 2021, 16:51 WIB
Endah Sari (39) Istri Pelaku Pembakaran Di Cengkareng. (cr01)

Endah Sari (39) Istri Pelaku Pembakaran Di Cengkareng. (cr01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Seorang pria berinisial RN, nekat membakar tetangganya sendiri yakni Mulyono (40). Belum diketahui secara pasti penyebab RN nekat membakar korban.

Namun yang pasti, akibat kejadian tersebut, anak-anak dari pelaku tidak ada yang berani keluar rumah, bahkan untuk belajarpun enggan.

Hal tersebut disampaikan oleh istri pelaku yakni Endah Sari (39) saat poskota menyambangi kediaman rumah ibunya yang tak jauh dari rumah kontrakan miliknya yang menjadi lokasi pembakaran.

"Dampaknya buat anak-anak saya jelek, dia takut gak mau belajar," katanya saat dijumpai.

Endah tidak mengerti kenapa anak-anaknya bisa seperti itu, namun yang pasti semenjak kejadian tersebut, anak-anaknya itu menjadi takut.

"Gak tau mereka bilang takut aja makanya mereka gak mau kemana-mana. Mereka dirumah aja belajar pun gak mau. Saya jadian kasian sama mereka semua," katanya sambil berlinang air mata.

Selain itu, kata Endah, semenjak kejadian tersebut, dirinya tidak pernah komunikasi dengan suaminya dan tidak mengetahui keberadaannya.

Bahkan, ia sempat pulang ke kampung halaman suami di Labuan, Pandeglang untuk menanyakan kabar sang suami kepada keluarga.

"Saya datang ke kampung tanya sama orang tuanya, orang tuanya juga kaget (tau kejadian itu)," katanya

Kata Endah, pihak keluarga juga tidak mengetahui keberadaan sang suami. Endah juga sudah mencari-cari di kampung halaman pelaku, namun hasilmya nihil.

"Kata saya gapapa nyerahin diri aja saya tunggu mau setahun dua tahun ga papa, tapi saya cari ga ada nihil," ungkapnya.

Sebelummya di beritakan, Seorang pria dibakar hidup-hidup oleh tetangganya sendiri. Aksi tersebut disaksikan langsung oleh istri korban.

Kejadian tersebut terjadi pada Senin, 22 Maret 2021 lalu di Jalan Bangun Nusa Gang Mushola RT 003 RW 003, Cengkareng Timur, Cengkareng Jakarta Barat sekitar pukul 23.00 WIB.

Korban bernama Mulyono saat itu baru pulang kerja, lalu pelaku datang menghampiri korban dan langsung menyiram korban dengan bensin yang dimasukkan ke dalam botol. (cr01).

Berita Terkait
News Update