Babak 16 Besar Liga Europa: Kalah 0-1 dari Olympiakos di Kandang, Arsenal Tetap Lolos ke 8 Besar

Jumat 19 Mar 2021, 03:11 WIB
Arsenal sukses melaju ke babak delapan besar Liga Europa usai menyingkirkan Olympiakos. (twitter EuropaLeague)

Arsenal sukses melaju ke babak delapan besar Liga Europa usai menyingkirkan Olympiakos. (twitter EuropaLeague)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Arsenal sukses melaju ke babak delapan besar Liga Europa musim ini. Hasil itu didapat setelah The Gunners sukses menyingkirkan Olympiakos di babak 16 besar.

Sejatinya Arsenal mengalami kekalahan pada leg kedua pada Jumat  (19/3/2021) dini hari WIB. Bermain di Stadion Emirates, tim asuhan Mikel Arteta harus menyerah 0-1 dari Olympiakos.

Namun pada leg pertama lalu Arsenal juga mampu mengalahkan tim asal Yunani itu dengan skor 3-1. Dengan begitu, tim Meriam London berhak lolos ke babak selanjutnya berkat unggul agregat 3-2.

JALANNYA PERTANDINGAN 

Pada laga kali ini The Gunners bermain dengan formasi  4-2-3-1 mengandalkan Pierre-Emerick Aubameyang di lini depan. Sementara Olympiakos menerapkan formasi 3-4-3.

Menit awal jalannya laga kedua tim memainkan laga  dengan tempo yang sedang. Baik Arsenal maupun Olympiakos bermain dengan hati-hati.

Baca juga: 16 Besar Liga Europa: Babak Pertama Arsenal vs Olympiakos, Skor Imbang 0-0 

Tuan rumah membuka peluang melalui Nicolas Pepe. Berhasil mengelabuhi kiper Olympiakos, namun tendangan pemain  Arsenal itu masih bisa dihalau oleh pemain dari tim tamu.

Tak mau kalah, Olympiakos juga memberi ancaman lewat tendangan Youssef El-Arabi. Namun sepakan pemain dengan nomor punggung 11 ini masih bisa dihalau oleh kiper Arsenal, Bernd Leno.

Tim Meriam London kembali mendapat peluang melalui Pierre-Emerick Aubameyang usai menerima umpan terobosan dari Dani Ceballos. Namun lagi, tendangan penyerang Arsenal itu hanya melambung di atas mistar gawang.

Jelang laga berakhir, Emile Smith Rowe melakukan percobaan tendangan, namun masih bisa ditahan oleh kiper Olympiakos.

Tidak ada gol hingga wasit meniupkan peluit akhir pertandingan. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.

BABAK KEDUA 

Sama seperti babak pertama, kedua tim masih memainkan laga dengan tempo sedang. Namun Olympakos terlihat lebih agresif melakukan serangan.

Akibatnya mereka langsung mendapatkan peluang melalui percobaan tendangan dari Kostas Fortounis, akan tetapi masih menyamping di sisi kanan gawang Arsenal.

Hingga akhirnya pada menit ke-51 Olympiakos sukses mencetak gol melalui Youssef El-Arabi. 

Baca juga: Liga Europa: Kesempatan Arsenal Singkirkan Olympiakos

Melalui serangan balik di sisi kanan pertahanan Arsenal, Youssef El-Arabi sukses melakukan tembakan yang membuat bola masuk ke gawang Bernd Leno. 1-0 Olympiakos unggul.

Tertinggal satu gol membuat Arsenal mulai berani ke luar menyerang. Mereka langsung mendapatkan empat peluang berbahaya.

Peluang pertama didapat oleh Pepe, namun kembali, tendangannya masih belum menemui sasaran. 

Arsenal kembali mendapatkan peluang. Akan tetapi tendangan pemain pengganti, Martin Odegaard masih melambung usai terjadi kemelut di depan gawang lawan.

Pepe kembali menerima peluang di sisi kiri pertahanan Olympiakos. Lagi, tendangannnya masih ditangkap oleh kiper Olympiakos, Jose Sa.

Kemudian peluang emas dari Aubameyang, sudah berhadapan dengan kiper, namun ia gagal mencetak gol lantaran tendangannya masih melebar di sisi kiri gawang Olympiakos.

Pada menit ke-82 Olympiakos harus bermain dengan 10 pemain setelah Ousseynou Ba mendapatkan kartu merah dari wasit.

Unggul jumlah pemain, membuat Arsenal makin ngotot melakukan serangan. Namun hingga wasit meniupkan peluit panjang tidak ada gol tercipta, skor 0-1 untuk keunggulan Olympiakos tidak berubah. (cr04/ruh)

Berita Terkait

News Update