Baca juga: Koordinator Stafsus Presiden RI, Tekankan Perubahan Cara Pandang Pelestarian Cagar Budaya
Apalagi, di era digital, ada kencenderungan wisatawan mulai menyukai hal-hal yang unik dan memiliki nilai sejarah yang tinggi.
“Saya memberikan apresiasi pada upaya anak-anak muda untuk mengangkat berbagai destinasi yang ada di tengah kota Parakan dalam sebuah website. Hal ini juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana edukasi tentang nilai-nilai heritage yang kita miliki” tambah Ari.
Untuk diketahui, Kecamatan Parakan (Kota Parakan) Kab. Temanggung ditetapkan menjadi salah satu Kota Pusaka oleh Dirjen PU pada tahun 2015.
Hal itu membuat nilai budaya daerah tersebut diakui dan dapat dikembangkan lebih maju ke depannya. (ruh)