PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Tim gabungan search and reque (SAR) melanjutkan pencarian terhadap Udin Nurdin (49) nelayan asal Pandegalang yang dilaporkan hilang di perairan Sumur, Pandeglang, pada Rabu (10/3/2021).
Dalam pencarian hari kedua ini, yakni Kamis (11/3/2021), tim SAR dihadapi dengan kondisi cuaca yang kurang mendukung, yakni guyuran hujan ringan yang telah mengguyur sejak pagi hari.
"Hari ini kita lanjutkan pencarian terhadap korban, namun kita ketahui sendiri cuaca saat ini sedang kurang mendukung dengan hujan ringan," kata Kepala Kantor Basarnas Banten Zaenal Arifin, Kamis (11/3/2021).
Baca juga: 3 Perahu Rescue Diterjunkan Cari Nelayan yang Hilang di Laut Sumur
Kata Zaenal, pencarian akan dihentikan sementara jika kondisi cuaca memperburuk. Dan akan dilanjutkan jika cuaca sudah dapat dikatakan aman untuk dilakukannya pencarian.
"Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka jika cuaca memburuk, pencarian akan dihentikan sementara, dan dilanjutkan jika cuacanya sudah membaik," katanya.
Zaenal mengatakan, dalam pencarian ini pihaknya bekerja sama dengan pihak kepolisian sektor (Polsek) Sumur, Koramil Sumur, Polair Polres Pandeglang, BPBD Pandeglang, HNSI Sumur, dan juga Masyarakat.
Baca juga: Satu Nelayan Asal Pandeglang Hilang setelah Perahu Diterjang Ombak Besar saat Melaut
Lebih jauh, Ia mengatakan, tim SAR akan dibagi menjadi dua tim, masing-masing tim akan mencari pada area perairan dengan menggunakan teknik Creeping dengan panjang line sekitar 1 NM ke arah barat dari LKP dan Spacing 0,5 NM sebanyak 5 line.
Dan tim satu lagi menyisir pada pesisir pantai sejauh 5 KM (± 2,5 km masing-masing ke arah utara dan selatan) dari lokasi hilangnya korban dengan berjalan kaki.
"Koordinasi intensif dengan pihak HNSI di wilayah Kecamatan Sumur terus dilakukan untuk ikut melakukan pengamatan di sekitar wilayah LKP," ujarnya.
"Kami juga meminta agar kepada pihak HSNI ataupun masyarakat agar segera melaporkan jika menemukan korban," imbuhnya. (kontributor banten/yusuf permana/ys)