Valentino Rossi saat melakukan sesi uji coba di Sirkuit Losail, Qatar. (ist/twitter sepangracing)

MotoGP

Usai Jalani Uji Coba Pertama MotoGP 2021, Valentino Rossi Termotivasi

Minggu 07 Mar 2021, 13:15 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.IDValentino Rossi telah melakukan sesi uji coba pertamanya setelah resmi bergabung dengan tim Petronas Yamaha SRT.

Dalam sesi uji coba digelar di Sirkuit Losail, Qatar, Jumat (6/3/2021) waktu setempat, Rossi mengungkapkan kegembiraannya setelah dirinya merasa puas dengan hasil tes yang didapatnya.

"Hari pertama bagus, saya sangat menikmatinya. Tidak banyak perubahan karena motornya sama. Suasana di tim bagus," ujar Rossi seperti dikutip dari Speedwek.

"Seperti biasa, banyak pembalap dan motor yang mengalami perubahan, jadi Anda harus bekerja maksimal untuk menjadi yang terdepan. Tapi kesan pertama positif," tambahnya.

Baca juga: Usia Tak Muda Lagi, Valentino Rossi Isyaratkan Pensiun Musim Ini

Dalam sesi uji coba pertama tersebut, pembalap berusia 42 tahun itu menempati urutan ke-14. Sementara peringkat pertama adalah Aleix Espargaro.

Ditanya terkait musim MotoGP 2021, pembalap asal Italia tersebut mengatakan banyak pesaing baru yang akan dihadapinya, termasuk beberapa pembalap muda. 

Kendati begitu, Rossi tetap akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa meraih hasil positif pada musim 2021 nanti.

"Saya tahu ini musim yang sulit karena ada banyak pembalap muda, level di MotoGP sangat tinggi dan semua pembalap sangat kuat. Ini tidak akan mudah, tapi saya akan memberikan yang terbaik. Petualangan baru ini sangat memotivasi saya," ujar Rossi.

Baca juga: Resmi Diperkenalkan Petronas Yamaha, Ini Harapan Rossi di Musim 2021

Gelaran perdana MotoGP 2021 sendiri rencananya bakal dimulai pada 28 Maret mendatang. Sirkuit Losail, Qatar, merupakan tempat pertama yang harus dilalui para pembalap di musim ini. (cr04/ys)

Tags:
Valentino Rossiuji-cobaMotoGP 2021Uji Coba Pertama

Reporter

Administrator

Editor