Anies saat menerima perwakilan komunias skateboard.(ist)

Jakarta

Komunitas Skateboard Temui Anies, DKI Melunak Izinkan Trotoar Digunakan Untuk Skateboard

Jumat 05 Mar 2021, 12:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Kasus 2 pemuda yang bermain skeatboard di kawasan Jakarta dan sempat bersiteru dengan Satpol PP, saat akan dibubarkan mendapat perhatian Gubernur Anies Baswedan. 

Bahkan, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut pada Kamis (4/3/2021) malam, menerima perwakilan komunitas Skateboard 'Jakarta Skateboarding' di Balaikota, Gambir, Jakpus.

Dari hasil pertemuannya tersebut, bahwa ada sejumlah kesepakatan yang harus ditaati para pemain skateboard, dan juga tidak adanya larangan bermain Skateboard di Trotoar. 

Baca juga: Warga Dilarang Main Skateboard di Trotoar, Wagub Ariza: Itu untuk Pejalan Kaki dan Sudah Ada Tempat Khusus

Adapun point kesepakatan yang harus ditaati, yakni;

1. Tidak ada Larangan bermain Skateboard di Trotoar Jakarta!

2. Tidak ada Aturan untuk pengambilan Skateboard oleh petugas.

3. Beberapa Skatepark seperti Slipi dan Casablanca kuningan, serta taman2 di jakarta akan coba di revitalisasi dan dibangun Skatepark yg akan di bantu oleh komunitas.

4.Wajib mengutamakan Pejalan kaki saat bermain skateboard di trotoar.

5.Wajib menaati protokol yang ada.

6.Dilarang CatCalling baik itu godain, siul,komentar, dll ke semua pejalan yangg ada di trotoar.

7. Ikut membantu menjaga dan membuat kota Jakarta lebih maju dan lebih baik lagi.

Baca juga: Bermain Skateboard Timbulkan Kerumunan Dibubarkan Paksa Satpol PP, Sempat Terjadi Bersitegang

Informasi itu diunggah melalui akun Instagram @satriavijie dan @parlemen.sk8 (Skateboarders Community at The Parliament of The Republic of Indonesia Est. 2017) yang mewakili komunitas skateboard.

"Terima kasih Pak Gubernur DKI @aniesbaswedan sudah Mengundang untuk berdiskusi, dan sudah mau menerima banyak masukan dari teman2 skateboard.

Sebelumnya, Wagub Ahmad Riza Patria melarang warga bermain skeatboard di trotoar. Pasalnya, pemprov sudah menyediakan sejumlah lokasi di Jakarta, salah satunya di Gelora Bung Karno. 

Baca juga: Komunitas Skateboard Berkerumun di Dukuh Atas Tanpa Memakai Masker, Polisi Langsung Lakukan Swab Test Antigen

“Kami tidak memperbolehkan area trotoar dijadikan tempat olahraga skateboard. Karea kita sudah menyiapkan tempat untuk arena bermain khususnya di Senayan," ucap Riza, Jum'at (5/3/2021). (deny/tri)

Tags:
Komunitas Skateboardtemui aniesDKI MelunakIzinkan Trotoar Digunakan Untuk Skateboard

Reporter

Administrator

Editor