Terbukti Ampuh Atasi Covid-19, Tiga Pilar Tambora Lanjutkan Program Treatment Isoman

Selasa 02 Mar 2021, 22:15 WIB
Tiga pilar Tambora beri treatmen Isoman ke warga yang jalani isolasi mandiri.(CR01)

Tiga pilar Tambora beri treatmen Isoman ke warga yang jalani isolasi mandiri.(CR01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Kini bukan hanya tenaga medis yang terlibat dalam mengurus pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di rumah, tetapi juga tiga pilar di Kecamatan Tambora.

Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi mengatakan bahwa baik pihak Polsek Tambora, Danramil Tambora, dan Kecamatan Tambora membantu memantau dan mengurus pasien Covid-19 yang jalani isolasi mandiri di rumah.

"Jadi kami membantu proses treatmen dari 16 warga yang terdiri dari 4 rumah saat menjalani isolasi mandiri di rumah. Mereka tercatat sebagai pasien Covid-19 dengan klaster keluarga," ujar Faruk ditemui di Polsek Tambora Selasa (02/03/2021).

Faruk mengatakan bahwa treatmen yang diberikan itu berupa pemantauan dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat untuk memastikan pasien taat jalani isolasi.

Baca juga: Mengamuk di Pemukiman Warga, Tiga Pilar Tambora, Amankan Seorang Penderita Gangguan Jiwa

Selain itu mereka juga memberikan bantuan berupa vitamin, masker, dan minuman herbal agar menjaga stamina tubuh pasien Covid-19 yang jalani isolasi mandiri.

Pemberian bantuan treatmen itu diberikan untuk stok selama tujuh hari isolasi mandiri.

Hasilnya kata Faruk, pasien Covid-19 disebut lebih cepat memulihkan kondisi tubuh sehingga terbebas dari Covid-19.

Hal itu diketahui setelah pihaknya bekerjasama dengan Puskesmas Kecamatan Tambora untuk mengadakan swab antigen kepada 16 warga yang mendapatkan treatmen Covid-19.

Baca juga: Tiga Pilar Tambora Gencarkan Operasi Yustisi untuk Menegakkan Prokes Covid-19

"Setelah tujuh hari minuman herbal itu dikonsumsi hasilnya tujuh hari kemudian 16 warga diswab antigen dan negatif Covid-19," ungkapnya.

Berita Terkait

News Update