Big Match Liga Inggris, Chelsea Pede Kalahkan Manchester United

Sabtu 27 Feb 2021, 09:33 WIB
Timo Werner, pemain Chelsea .(InstagramChelsea FC)

Timo Werner, pemain Chelsea .(InstagramChelsea FC)

Sementara dari tim tamu, MU sedang diselimuti angin segar setelah sukses melaju ke babak 16 besar Liga Europa.

Namun Manchester Merah kemungkinan masih belum bisa diperkuat oleh beberapa pemain andalannya, salah satunya adalah Paul Pogba.

"Sayangnya Juan akan absen selama beberapa minggu. Kami berharap mereka (Scott, Donny dan Edinson) siap untuk akhir pekan ini, tapi saya tidak yakin. Paul masih absen selama beberapa minggu" ucap Ole Gunnar Solskjaer melansir situs resmi MU.

Baca juga: Leicester City vs Liverpool, Partai Seru Memperebutkan Posisi Tiga Besar Klasemen Liga Inggris

Kendati begitu pelatih Ole tetap yakin dengan para pemain yang ada. Dirinya mengatakan MU memiliki pemain bertahan yang berkualitas.

"Kami memiliki Eric, Victor dan Harry, tiga bek tengah yang sangat bagus yang bisa saya andalkan" kata Ole.

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Zouma, Azpilicueta; Alonso, Kovavic, Kante, James; Werner, Mount; Giroud.

Pelatih: Thomas Tuchel 

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; Fred, Matic; Rashford, Bruno, D.James; Martial.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

(cr04/tri)

Berita Terkait
News Update