Anggota Polsek Sawangan melakukan olah TKP di lokasi kejadian dan memintai keterangan korba yang terluka parah rawat jalan. (Ist)

Kriminal

Asyik Ngobrol di Warung, Pria Tua Patah Lengan Dihantam Balok Dua Pengendara Motor

Sabtu 27 Feb 2021, 11:39 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID –  Kelompok bermotor tidak dikenal menyerang warga yamg sedang santai di Jalan Raya Abdul Wahab, RT. 01/08 Kelurahan Kedaung, Kecamatan Sawangan Kota Depok, Jumat (26/2/2021) dini hari. 

Korban Zaenudin (62), warga Kabupaten Bogor, terluka parah di bagian tangan kiri patah dan luka lebam di bagian kepala akibat dipukul menggunakan balok kayu oleh dua orang tidak dikenal yang berboncengan motor. 

"Korban ini sedang ngobrol bersama kedua temannya di sebuah warung pinggir Jalan Abdul Wahab. Namun tiba-tiba datang pengendara motor Honda Beat berboncengan. Dua orang turun dari motor langsung menyerang korban," ujar Kanit Reskrim Polsek Sawangan Iptu Burhan didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Kedaung Bripka Purwanto bersama piket  Reskrim melakukan olah TKP, Sabtu (27/02/2021) pagi. 

Baca juga: Imam Masjid di Depok Diserang Orang Tak Dikenal, Pelaku Todongkan Pisau Lalu Bergegas Kabur

Setelah menghajar korban dengan menggunakan balok kayu yang ada disekitar lokasi, pelaku langsung kabur kea rah Sawangan saat melihat korban terjatuh.

"Luka korban  sudah diobatik di klinik terdekat. Korban baru membuat laporan di Polsek Sawangan, namun tidak mau divisum. Untuk perkembangan kasus masih dalam penyidikan dan untuk motif masih didalami," ungkapnya. 

Terpisah anggota bhabinkamtibmas Kelurahan Kedaung Bripka Purwanto menyebutkan korban  diketahui sebagai salah satu anggota dari salah satu organisasi masyarakat (ormas).

Baca juga: Tidak Terima Temannya Diserang dan Dipalak, Picu 5 Pelaku Keroyok dan Bacok Korban di Cilincing

"Korban anggota ormas. Ada kemungkinan pemicu penyerangan dugaan sementara karena dendam,  lantaran tidak ada barang yang hilang," tutupnya. (angga/tri)

Tags:
Asyik Ngobrol di WarungPria Tua Patah LenganDihantam Balok Dua Pengendara Motordiserangorang tak dikenalkelompok motor

Reporter

Administrator

Editor