Kapolda Banten Kunjungi Padepokan Seni Budaya Debus Surosowan

Senin 22 Feb 2021, 12:04 WIB
Andika Hazrumy saat menerima Kapolda Banten di Padepokan Debus Surosowan Banten.(ist)

Andika Hazrumy saat menerima Kapolda Banten di Padepokan Debus Surosowan Banten.(ist)

Sementara itu, Kapolda Banten Irjen pol Rudy Hariyanto Adi Nugroho mengatakan, dirinya merasa terharu dengan sambutan yang luar biasa oleh para pendekar di sini.

" Hal ini merupakan pengalaman pertama saya yang luar biasa, apalagi diterima sebagai bagian dari keluarga besar pendekar Banten," ucapnya.

Selain itu, Kapolda juga ingin menegaskan bahwasannya Polda Banten akan terus meningkatkan sinergitas dengan seluruh unsur masyarakat yang ada di Provinsi Banten, termasuk dengan ulama dan para pendekar Banten.

Baca juga: Wakapolda Banten Pimpin Sertijab Kabiddokes dengan Menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19

"Ini merupakan bentuk pelaksanaan program saya, silaturahmi ke seluruh kalangan masyarakat Banten" ujarnya.

Kedepan, lanjutnya, sinergi antara pendekar Banten dengan Polda bisa lebih dieratkan lagi agar berjalan dengan baik.

"Kami juga mohon bantuannya untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di Provinsi Banten. Saya sebagai tamu di sini, juga meminta bantuan penjagaan dari para pendekar di Banten ini," tutupnya. (luthfi/tri)

Berita Terkait

News Update