Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin mengatakan, pelaku melarikan diri untuk pergi ke Semarang, tak lama setelah membakar suaminya.
Baca juga: Polisi Mau Periksa Driver Ojek Online yang Diduga Dibakar Istrinya, Kondisinya Belum Memungkinkan
Pelaku pergi ke Semarang hanya seorang diri. Dia pun tidak bersama anaknya.
"Dalam pelariannya pelaku tidak dibantu orang lain. Dia sendirian pergi ke Semarang. Anaknya dirumah dan sekarang kan di rumah sakit menunggu ayahnya," ujarnya.
Kapolres Iman melanjutkan, pelaku melarikan diri ke rumah kedua orang tuanya di Semarang. Dia terlebih dahulu pergi ke Terminal Bus Pondok Pinang, Jakarta Selatan.
Baca juga: Samsudin Driver Ojol yang Diduga Dibakar Istri, Masih Kritis dan Gunakan Ventilator di RS Fatmawati
"Pelaku ke Semarang menaiki bus umum di Terminal Pondok Pinang," sebutnya.
Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Angga Surya Saputra juga membenarkan hal tersebut. Pelaku pergi ke terminal menggunakan angkutan umum.
"Pelaku pergi ke terminal bus Pondok Pinang. Dia naik angkutan sampai ke terminal baru beli tiket bus tujuan Semarang. Di Semarang rumah orang tuanya," ungkapnya.
Angga menyebut, pihaknya mengetahui keberadaan pelaku di Semarang sehari setelah perisitiwa pembakaran.
"Kami selidiki setelah perisitiwa itu dan kita mengetahui pelaku ada di Semarang. Kita langsung bergerak ke lokasi," tuturnya.