Sental-Sentil

Bersama Cegah Penularan, Yes Makan Bersama Lama – lama, No

Senin 01 Feb 2021, 06:30 WIB

MASIH terdapat 175.095 pasien positif Covid-19 yang harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit untuk proses penyembuhan.

Angka ini merupakan hasil pengurangan dari jumlah total mereka yang terinfeksi dikurangi pasien sembuh dan meninggal dunia.

Hingga per hari Minggu (31/01/2021), total penduduk yang terpapar sebanyak 1.078.314 orang. Jumlah pasien sembuh 873.221 orang, sedangkan yang meninggal dunia 29.998 orang. Jumlah tersebut akan terus melonjak, jika hari ini dan lusa, ada penambahan kasus positif.

Yang menjadi soal bukan hanya kian bertambahnya jumlah warga yang terpapar virus corona, tetapi penanganan lebih lanjut terhadap pasien aktif.

Baca juga: Jangan Lama- lama Saat Makan Bersama

Kita meyakini semua yang terpapar akan secara maksimal dilakukan perawatan intensif guna proses penyembuhan. Itu sudah menjadi tanggung jawab negara kepada rakyatnya.

Tetapi yang perlu menjadi perhatian  adalah realita bahwa tempat tidur yang ada sekarang, dimiliki pemerintah untuk rumah sakit Covid rujukan hanya 81 ribu.

Kurang dari separonya jumlah pasien positif yang harus segera mendapat perawatan, yakni sebanyak 175.095 orang.

Tak heran jika kadang pasien Covid terkendala tempat tidur untuk perawatan lebih lanjut.

Meski begitu, pasien positif tetap harus mendapatkan perawatan. Tentu, pemerintah pusat dan daerah akan terus berupaya maksimal mengatasinya.

Baca juga: Terpapar Corona, Ketua Satgas Doni Monardo Ingatkan Bahaya Makan Bersama

Menyikapi kondisi tersebut, perlu kesadaran kita untuk tetap menjaga kesehatan agar tidak ikutan antre menjalani perawatan di rumah sakit rujukan karena terpapar Covid.

Menjaga kesehatan berarti terus berupaya meningkatkan imunitas dengan makanan bergizi, istirahat cukup, dan rajin olahraga.Tak kalah pentingnya menciptakan suasana penuh kenyamaan, ketenangan dan keceriaan, baik bersama keluarga di rumah, dengan teman di tempat kerja.

Jangan lupakan pula membangun kebersamaan, bersama mematuhi protokol kesehatan ( prokes). Bersama meningkatkan disiplin memakai masker, menjaga jarak – menghindari kerumunan dan rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir.

Yang tidak dianjurkan adalah  pergi bersama – sama, nongkrong bersama, makan bersama lama – lama. Sebab, kebersamaan yang seperti ini berpotensi terjadinya penularan. (jokles/tha)

Tags:
bersama-cegah-penularanmakan-bersama-lama-lamaSental-Sentilcovid-19Satgas Covid-19Ingat Pesan Ibupakai maskercuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga JarakJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor