Dalam rekonstruksi, tersangka tampak mencekikleher korban untuk meyakini korban sudah tewas.(ifand)

Kriminal

Sebanyak 25 adegan Diperagakan 2 Tersangka Pembunuhan Wanita Hamil di 6 Tempat Kejadian Perkara

Rabu 30 Des 2020, 14:37 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sebanyak 25 adegan diperagakan 2 tersangka pembunuhan wanita hamil yang mayatnya dikubur di pinggir jalan tol Jagorawi,  dalam rekonstruksi yang digelar Polsek Makasar  di 6Tempat Kejadian Perkara (TKP), Rabu (30/12/2020).

Kapolsek Makasar, Kompol Saiful Anwar mengatakan, pihaknya sengaja menggelar rekontruksi setelah pemeriksaan dinyatakan rampung untuk kelengkapan berkas, sebelum diajukan ke persidangan.

"Alhamdulillah reka ulang pun berjalan dengan baik dan lancar tanpa ada kendala," katanya.

Baca juga: Polsek Makasar Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Hamil yang Mayatnya Dikubur di Pinggir To Jagorawi oleh Suami Siri

Rekonstruksi pertama dimulai dari terminal Cikarang, Bekasi, tempat Hendra Supriyatna (38), menghabisi nyawa Hilda Hidayah (22).

Saat itu korban mendatangi pelaku yang tengah ngetem di terminal bersama kernetnya Qhairul Fauzi alias Unyil (20).

"Pada adegan pertama diketahui awalnya korban dan pelaku cekcok mulut sehingga terjadi pembunuhan," katanya.

Akibat cekcok itu, kata Saiful, tersangka naik pitam dan menghabisi nyawa wanita yang tengah hamil sembilan bulan itu.

Baca juga: Takut Usai Membunuh Wanita Hamil yang Dikubur di Pinggir Tol Jagorawi, 2 Pelaku Menghilang dari Kampung Rambutan

Dengan menggunakan balok, korban pukul dibagian kepala sebanyak tiga kali.

"Pelaku juga sempat mencekik leher korban selama lima menit, untuk memastikan wanita yang tengah mengandung anaknya sudah meninggal," ujarnya. 

Dalam rekonstruksi tersebut, kata Saiful, terlihat betapa kejinya pelaku menghabisi wanita yang dinikahi secara siri tersebut.

Baca juga: Keluarga Minta Wanita Hamil yang Jasadnya Dibuang di Pinggir Tol Jagorawi Dimakamkan Secara Layak

Pasalnya, ketika korban sudah tewas, Hendra bersama kernetnya Unyil, menyeret Hilda dari bagian depan ke kursi belakang bus Mayasari Bhakti.

"Melalui reka ulang itu, kami mendapat kejelasan atas upaya pelaku yang menghabisi nyawa korban," ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, pada 7 April 2019 jasad wanita yang diketahui tengah hamil ditemukan terkubur di pinggir tol Jagorawi.

Baca juga: Hilda Wanita Hamil yang Dikubur di Pinggir Tol Jagorawi, Ternyata Pelayan Warung Nasi

Lebih dari 19 bulan berlalu, polisi akhirnya bisa meringkus pelaku pembunuhan wanita tersebut. (Ifand/tri)

Tags:
Sebanyak 25 adeganDiperagakan 2 Tersangka Pembunuhan Wanita Hamildi 6 Tempat Kejadian PerkaraSebanyak 25 adegan Diperagakan 2 Tersangka Pembunuhan Wanita Hamil di 6 Tempat Kejadian Perkaradikubur di pinggir tol

Reporter

Administrator

Editor