TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Kepala Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jombang, Tabroni mengaku ada peningkatan pemakaman jenazah dengan protokol Covid-19 pada bulan Desember 2020.
"Ya Desember ini meningkat," ujar Tabroni saat dikonfirmasi, Minggu (27/12/2020).
Tabroni mengatakan, saat ini merupakan angka tertinggi pemakaman dengan protokol Covid-19 sejak pertama kali digunakan sebagai tempat pemakaman Covid-19.
"Di bulan Maret (2020) itu 14 jenazah, April 60 jenazah. Nah di Desember ini belum sampai akhir bulan sudah 64 jenazah. Hari ini ada 6 jenazah yang dimakamkan," ungkapnya.
Baca juga: Lahan Pemakaman Pasien Covid-19 di TPU Pondok Ranggon Habis
Tingginya tingkat kematian dengan protokol Covid-19 membuat ketersediaan lahan pemakaman semakin berkurang.
Dirinya berharap agar masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 4M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan) sehingga angka kematian dapat ditekan.
"Semoga tidak tembus 100 jenazah yang dimakamkan penerapan protokol covid-19," pungkasnya.
Dilansir dari laman lawancovid19.tangerangselatankota.go.id pada Minggu (27/12/2020), tercatat sebanyak 3.593 kasus orang terkonfirmasi positif Covid-19.
Dengan rincian 3.025 orang sembuh, 400 pasien masih menjalani perawatan, dan 168 orang meninggal dunia. (toga/tha)