Tren di Saat Pandemi, Penjahat Incar Pesepeda

Senin 21 Des 2020, 07:15 WIB
Salah satu komunitas gowes.(dok)

Salah satu komunitas gowes.(dok)

Mayoritas sepeda digunakan masyarakat untuk beraktifitas olahraga sambil refresing. Karena itu, para penjahat memanfaatkan situasi ini dengan melakukan pencurian hingga membegal pesepeda di jalanan.
 
Salah satunya kasus percobaan perampokan dialami Kolonel Mar. Pangestu Widiatmoko ketika gowes sepeda di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, pada Senin (26/10) lalu.

Kolonel Pangestu mengalami luka-luka terjatuh dari sepeda, saat berusaha mempertahankan tasnya dari aksi begal pengendara motor hingga dirawat di RSAL, Jakpus.

Baca juga: Perwira TNI AL yang Kena Begal Saat Gowes Sepeda Berpangkat Kolonel

Kolonel Pangestu merupakan satu dari sekian banyak korban begal.  Namun masyarakat banyak yang tidak membuat laporan di Kepolisian, dimana pernah jadi korban sehingga pihak polisi kesulitan mengungkap kasus tersebut. P

ihak kepolisian sendiri terus menghimbau masyarakat agar membuat laporan di kantor polisi terdekat.

DIJUAL

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, Polda Metro Jaya dan Polres di wilayah mencatat ada 14 kasus begal sepeda tahun 2020 yang dilaporkan masyarakat kepada pihak kepolisian.

"Dari 14 LP itu, ada 9 kasus yang berhasil kami ungkap, sisanya masih dilakukan penyelidikan," kata Yusri.

Baca juga: Perwira TNI AL yang Kena Begal di Kawasan Monas Sering Gowes Sepeda ke Tempat Kerja

Yusri mengatakan, dari hasil pengembangan 4 kasus begal.  polisi kembali mengungkap 7 orang tersangka yang merupakan komplotan begal sepeda, berperan sebagai eksekutor dan penadah.

Mereka melakukan aksi pencurian dan merampas barang-barang milik pesepeda.

”Dari satu tersangka ini, diketahui ada yang mencuri sepeda 5 hingga belasan sepeda. Jadi 7 tersangka yang kita tangkap dari pengembangan 4 kasus, rata-rata mereka mencuri sepeda lebih dari satu kali,” tukasnya.
 
Dari komplotan begal ini, petugas menyita 34 sepeda hasil curian dari sejumlah wilayah di Ibu Kota.

Berita Terkait

News Update