Wih, Reino Barack Penuhi Permintaan Syahrini Makan Siang di Jepang

Senin 14 Des 2020, 15:17 WIB
Syahrini dan Reino Barack. (ig : @princessyahrini)

Syahrini dan Reino Barack. (ig : @princessyahrini)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Artis Syahrini nampaknya sangat beruntung mendapatkan Reino Barack yang begitu perhatian dan baik hati. Bahkan untuk sekadar makan siang saja, sang suami rela mengajak istrinya terbang jauh ke Jepang.

Hal itu diungkapkan Syahrini dalam sebuah unggahannya di Instagram pribadinya. Artis yang akrab disapa Princess ini mengaku pernah ditanya oleh Reino Barack soal lokasi makan siang.

"He asked what I want for lunch? (dia bertanya apa yang aku inginkan untuk makan siang)," tulis Syahrini, Senin (14/12/2020).

Syahrini kemudian menjawab pertanyaan itu. Ia menjawab ingin menikmati makan siangnya di DisneySea, Tokyo, Jepang. "I said Disney," jawab Syahrini.

Baca juga: Tas Produksi Syahrini Dituding Netizen Jiplak Brand Ternama

Ternyata keinginan Syahrini dipenuhi Reino Barack. Sang suami langsung membawa istrinya itu untuk terbang ke Tokyo.

"When in DisneySea (saat di DisneySea)," tulis Syahrini sambil memamerkan foto dirinya bersama Reino Barack di sebuah lokasi di DisneySea.

Unggahan itu sudah disukai lebih dari 55 ribu netizen. Sayangnya Syahrini menutup kolom komentar dari unggahan tersebut. Selama ini, Reino Barack berusaha selalu ada untuk Syahrini. Bahkan saat istrinya tertimpa masalah berat seperti fitnah video porno, ia juga memasang badan.

Reino Barack adalah orang yang meminta Syahrini agar melaporkan oknum netizen jahil itu ke polisi. Kini kasus itu masih berjalan di kepolisian bahkan sudah ada yang sidang di pengadilan.

"Seperti yang kalian tahu saya sudah sering diperlakukan seperti itu oleh akun yang tidak bertanggung jawab. Tapi posisi saya saat ini berbeda, saya sudah berkeluarga, saya sudah bersuami. Jadi tentunya ini sangat mengganggu suami saya sebagai kepala rumah tangga, jadi beliau ingin menindaklanjuti dan melaporkan," ucap Syahrini kala itu.

Baca juga: Syahrini Makin Tajir, Sekali Unggah Konten di Instagram, Bisa Raup Puluhan Juta Rupiah

Syahrini mengatakan terdakwa MS sudah meminta maaf. Ia menyebut MS telah akui cewek yang ada di video syur itu bukan dirinya.

"Ketika hari itu terdakwa memposting video porno mirip saya dan dia sudah mengakui bahwa dia memposting serta yang di video itu bukan Syahrini," ucap Syahrini.

Gara-gara laporan Syahrini, terdakwa MS diancam hukuman 12 tahun penjara. Dalam laporan tersebut, sang terdakwa dikenakan Pasal 27 Ayat 1 Jo Pasal 45 Ayat 1 dan atau Pasal 27 Ayat 3 Jo Pasal 45 Ayat 3 UU RI Nomor 19 tahun 2016 tentang ITE. Juga Pasal 4 Ayat 1 UU RI Nomor 44 tahun 2008 tentang pornografi dan atau Pasal 310 KUHP dan atau 311 KUHP.

"Dia memposting penghinaan terhadap saya, fitnah yang bertubi-tubi membabi buta setiap hari, di mana saya tidak mengetahui awalnya dan selama ini saya juga tidak pernah sama sekali menggubris atau merespons apa pun,"ucap Syahrini.

Terbaru, penyanyi dangdut Lia Ladysta terseret kasus pencemaran nama baik yang telah menuding Syahrini dekat dengan pengusaha asal Kalimantan yang disebut-sebut pak haji. (mia/tha)

Berita Terkait
News Update