KEBAYORAN BARU, POSKOTA.CO.ID - Tempat sampah di Jalan Raya Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan rusak. Kondisi ini dikeluhkan warga karena sangat mengganggu estetika kota mengingat berada di tengah kota dan dikhawatirkan sampah yang dibuang berceceran.
Keluhan disampaikan warga ke Redaksi Pos Kota melalui pesan singkat. Isinya:
“Tempat sampah di Jl. Melawai Raya, Kebayoran Baru, Jaksel, rusak. Mohon jadi perhatian," demikian bunyi pengaduan warga di hp 08118114xxxx.
Baca juga: Sudin LH Jakarta Pusat Angkut 25 Ton Sampah dari Pintu Air Manggarai
Menanggapi hal tersebut Kasudin Lingkungan Hidup Jaksel, Mohamad Amin berjanji akan menindaklanjuti keluhan dari warga tersebut. “Kami akan tindak lanjuti dan cek ke lokasi untuk mengetahui kondisinya,” ungkapnya, Minggu (06/12/2020).
Amin menambahkan akan berkoordinasi dengan Satpel Lingkungan Hidup Kecamatan Kebayoran Baru. (adji/ta/ys)