ADVERTISEMENT

Warga Keluhkan Jalan Ciater Raya Rusak, Padahal Baru Rampung Diperbaiki

Rabu, 16 Desember 2020 05:45 WIB

Share
Warga Keluhkan Jalan Ciater Raya Rusak, Padahal Baru Rampung Diperbaiki

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Warga mengeluhkan rusaknya Jalan Ciater Raya yang sering kali licin dan berpasir. Akibatnya membahayakan pengguna jalan atau para pengendara terutama saat hujan. 

Keluhan tersebut disampaikan pembaca ke redaksi Pos Kota melalui SMS warga yang isinya:

"Jalan Ciater Raya yang baru diperbaiki rusak kembali, mohon KPK memeriksa Dinas terkait untuk menelusuri proyek perbaikan jalan yang baru dikerjakan tersebut". (0878 XXXX XXXX). 

Menanggapi hal tersebut, Wakil Wali Kota Tangerang Selatan mengatakan bahwa waktu pelaksanaan (timing) pengaspalan yang tidak tepat, lantaran dilakukan saat musim hujan berakibat pada kerusakan berulang kali di Jalan Ciater Raya.

"Jadi memang timingnya yang kurang tepat. Karena diaspalnya pas musim hujan, jadi ya namanya masih panas ditimpa air dingin pasti hancur terkena kena beban," ujar Benyamin kepada poskota.co.id, Selasa (15/12/2020). 

Baca juga: Warga Keluhkan Jalan Rusak dan Bergelombang di Depok, Rawan Kecelakaan

Benyamin mengatakan akan memanggil Dinas PU untuk menindaklanjuti terkait pemeliharaan proyek tersebut. 

Menurutnya, masa perawatan biasanya ada dalam setiap proyek yang dilakukan oleh Pemkot. 

"Saya akan panggil Kadis PU untuk menanyakan ada tidaknya pemeliharaan, apa itu menjadi tanggung jawab kontraktornya. Biasanya anggaran tidak dicairkan semua karena ada yang ditahan dulu untuk pemeliharaan," katanya. (toga/tha) 
 

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT