Poster Hoaks Aksi Bela Keadilan dan Kebenaran di Balaikota Beredar di Medsos

Rabu 25 Nov 2020, 12:40 WIB
Poster Hoax Aksi Bela Keadilan dan Kebenaran beredar di Medsos . (Ist)

Poster Hoax Aksi Bela Keadilan dan Kebenaran beredar di Medsos . (Ist)

JAKARTA - Sebuah poster hoaks 'Aksi Bela Keadilan dan Kebenaran' dengan seruan atau ajakan sholat Jumat Berjamaah di depan Balaikota DKI, ramai di Media sosial (Medsos). 

Tak hanya itu, pada poster tersebut ada ditempel juga gambar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.  

Sebagaimana di lihat poskota.co.id, di poster tersebut dituliskan 'AKSI BELA KEADILAN DAN KEBENARAN', Solat Jumat Bersamaan di Depan Balaikota DKI Jakarta Tanggal 27 - 11 - 2020, mulai pukul 11:00 WIB. 

Baca juga: Polri Ungkap 104 Kasus Berita Hoaks, Terbanyak di Polda Metro Jaya

Selanjutnya, pada bagian bawah poster tertulis juga 'HATI-HATI PROVOKASI UNTUK MENJATUHKAN ANIES DENGAN ANGGAPAN MEMBIARKAN KERUMUNAN'. 

Menanggapi poster tersebut, Kepala Biro Umum dan Administrasi Sekertaris Daerah DKI Jakarta, Budi Awaluddin mengatakan masih mendalami kebenarannya, berkoordinasi dengan sejumlah instansi terkait.

"Kebenarannya masih didalami," ucapnya saat dikonfirmasi, Rabu (25/11/2020).

Baca juga: Bareskrim Polri Terus Mendalami Soal Hoaks yang Dilakukan Petinggi KAMI

Namun, ia tidak menampik seruan tersebut kabar tidak benar atau Hoax. 

"Sepertinya begitu," tutupnya.  (deny/tri)

Berita Terkait

News Update