Sebelumya putra sutradara Eross Djarot itu sempat melangsungkan acara pertunangan pada Agustus 2020 lalu. Keduanya tampil kompak dengan busana biru-putih dalam acara yang bertemakan rustic tersebut.
Baca juga: Slamet Rahardjo hingga Betrand Peto Semarakkan Pekan Kebudayaan Nasional 2019
Kedekatan mantan kekasih Pevita Pearce itu dengan Anastasia Adamova pun tak terpantau oleh media. Keduanya juga jarang mengunggah kebersamaan mereka di media sosial.
Hubungan mereka baru tercium awak media usai keduanya memajang foto tunangan di media sosialnya. Hingga saat ini pun tak diketahui kapan tepatnya mereka mulai berpacaran.
Sebelumnya pria kelahiran London, 19 Maret 1979 itu juga lebih aktif di ranah politik usai bergabung dengan PDI Perjuangan dan menjadi Ketua Umum Komunitas Banteng Muda (KBM). (mia/win)