Pembangunan septik tank di rumah warga di wilayah Ciracas. (Ist)

Jakarta

Kecamatan Ciracas Tegur Warga Mampu yang Tidak Buat Septik Tank

Rabu 18 Nov 2020, 08:10 WIB

JAKARTA – Selain gencar menyiapkan septik tank untuk warga kurang mampu, kecamatan Ciracas juga terus menindak warga yang berkehidupan cukup dan tak membuat tempat pembuangan limbah.

Camat Ciracas Mamad mengatakan, pihaknya terus menindak warga ekonomi mampu yang masih membuang limbah BAB ke kali dan tidak memiliki septicktank.

"Sudah ratusan warga yang mendapat surat edaran dari Lurah. Jumlahnya di masing-masing Kelurahan berbeda-beda," katanya, Selasa (17/11/2020).

Sebelum melayangkan teguran, kata Mamad, pihaknya sudah mengimbau warga ekonomi mampu agar segera membangun septik tank, namun imbauan itu tampaknya tak membuat jera dan tak ada itikad baik untuk menyiapkan septik tank.

Baca juga: Program Pembangunan Septik Tank untuk Warga Ciracas Dilanjutkan

"Setelah mendapat surat edaran dari Lurah dan sosialisasi mereka takut dan akhirnya membangun septik tank di rumahnya," ujarnya.

Mamad menuturkan, saat ini pihaknya dan Kementerian PUPR sebenarnya memiliki program pembangunan septik tank bagi warga kurang mampu.

Dan hingga kini pembangunan terus dilakukan bahkan ada yang dilakukan dengan cara swadaya. "Makanya tengah kami galakkan program pembuatan 1000 septik tank untuk warga kurang mampu," pungkasnya. (ifand/tri)

Tags:
Kecamatan CiracasTegur Warga Mampuyang Tidak Buat Septik Tank

Reporter

Administrator

Editor