Beginilah Sentuhan Empati kepada Para Pengungsi

Senin 09 Nov 2020, 09:45 WIB

LEWAT kolom ini sering disampaikan bahwa virus corona dapat menyerang siapa saja, di mana saja, kapan saja serta dalam situasi apa saja.

Di tempat pengungsian korban banjir, virus mematikan ini pun cukup berdaya. Malah dengan mudah dapat mewabah.

Kita tahu, di tempat pengungsian, cukup banyak warga berkumpul dalam satu ruangan. Boleh jadi jumlahnya ratusan atau ribuan orang, tergantung besar kecilnya ruangan dan jumlah pengungsi.

Baca juga: Ingin Aman dari Penularan, Ini Tipsnya

Yang pasti dalam ruang pengungsian terdapat kerumuman orang dengan beragam latar belakang. Tak hanya status sosial ekonominya, juga beragam usia mulai dari anak-anak, remaja, dewasa dan lansia.

Para pengungsi korban banjir tak hanya berkerumun, juga cukup tinggi mobilitas untuk berinteraksi satu dengan yang lain.

Sementara protokol kesehatan (prokes) melarang kita berkerumun, apalagi dalam jumlah besar. Sedapat mungkin mengurangi interaksi sosial sebagai upaya mencegah Covid kian mewabah.

Baca juga: Positif Covid Melandai Tetapi Tidak Lantas Lalai

Lantas apa yang harus dilakukan? Jawabnya prokes harus diatur sedemikian rupa, jika tidak disebut secara khusus.

Setidaknya pengaturan lebih ketat, namun tetap disesuaikan dengan kondisi tempat pengungsian. Tak kalah pentingnya memperhatikan suasana psikologis para pengungsi.
Sentuhan manusiawi lebih dikedepankan, ketimbang penindakan.

Sentuhan empati (ikut merasakan apa yang dirasakan orang lain) lebih diutamakan ketimbang memberikan sanksi.

Baca juga: Jangan Ingkari Kenyataan

Ini diperlukan komunikasi positif antara petugas yang mengurusi kebutuhan dan fasilitas pengungsian dengan para pengungsi.

Suasana batin pengungsi patut menjadi prioritas agar sutuasi nyaman tercipta selama pengungsian.

Jangan sampai karena hilangnya rasa empati, suasana menjadi gaduh sehingga menambah trauma yang akan menurunkan imunitas.

Baca juga: Jangan Sampai Terlena

Ini berisiko, karena dapat menambah potensi penularan Covid.

Langkah Pemprov DKI Jakarta menyiapkan sejumlah hotel dan indekos untuk pengungsi yang rumahnya terendam banjir, patut kita apresiasi. Ini satu upaya nyata mencegah penyebaran virus Covid-19 saat banjir terjadi pada masa pandemi.

Tetapi lagi-lagi kembali bagaimana disiplin para pengungsi mematuhi 3M.
Di mana pun ditempatkan, di hotel bintang lima sekalipun kalau tidak disiplin, tetap berpotensi tertular Covid. (jokles/win)

Berita Terkait

Mau Sehat, Ayolah Bersih-bersih

Kamis 12 Nov 2020, 09:45 WIB
undefined

Ingin Aman? Hindari Kerumunan

Jumat 13 Nov 2020, 06:30 WIB
undefined

Ingat! Mencegah Lebih Murah

Rabu 18 Nov 2020, 09:45 WIB
undefined

News Update