JAKARTA - Aktris cantik dan seksi Raline Shah mengaku memperlakukan mantan pacar selayaknya memperlakukan binatang peliharaannya dengan penuh kasih sayang.
"Aku memilih berhubungan pacaran tuh karena aku sayang banget. Dan karena aku terbiasa mengurus hewan peliharaan, aku jadi kayak 'ih hewan peliharaanku,” ungkap Raline dengan nada gemas, saat berbincang di kanal youtibe Daniel Mananta Network, Selasa (06/10/2020).
Daniel Mananta yang saat itu berkunjung ke Bali pun kaget, "Bentar, lo perlakukan mantan lo kayak binatang peliharaan? " tanya dia sambil tertawa.
Raline pun mengiyakan. Ia menyontohkan ketika salah satu mantannya saat itu mabuk. Alih-alih marah-marah, ia justru mengkhawatirkan kondisi mantannya dan mulai memanjakannya.
"Gue tuh justru kayak, aduh kenapa dia mabuk. Apakah dia baik-baik aja. Apa bisa seseorang kirim dia sesuatu," kenang Raline.
Raline mengakui, dirinya jarang berpacaran dan selalu menjalani hubungan yang tidak sebentar. "Makanya, lo (Daniel) dan Kris kan sampai bilang. 'Gimana lo mau nikah, hubungan yang nggak benar aja lo jalanin,'," ujar Raline kepada Daniel.
Raline kemudian menceritakan ada satu mantannya yang sangat berbeda dibandingkan mantan-mantan lainnya.
"Dia sangat terbuka, sangat bersih, sangat baik. Tapi dia seakan bertingkah kayak 'aku bukan binatang peliharaan kamu'," kenang Raline.
Pada akhirnya, Raline mengakui kegagalan hubungannya karena dia terlalu memikirkan orang lain dibandingkan dirinya sendiri. Ia mengaku sudah sadar dan lebih fokus pada kebahagiaannya sendiri dengan traveling, belajar, dan berkarir. (mita/win)