Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo.(yono)

Jakarta

Protokol kesehatan di Rest Area Harus Diawasi Ketat Saat Arus Balik

Jumat 30 Okt 2020, 12:55 WIB

JAKARTA – Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo membeberkan cara  mengantisipasi risiko penularan virus Corona pada arus balik, pasca cuti bersama peringatan maulid nabi Muhammad SAW di tengah wabah Covid-19.

Caranya, kata Syafrin, dengan mengawasi secara ketat protokol kesehatan (Prokes) pada tempat rest area (area istirahat) di sepanjang jalan bebas hambatan (tol) ataupun jalan arteri saat puncak arus balik pada Minggu (1/11/2020).

Rest area harus diawasi, lanjutnya, karena  pengguna angkutan umum, pengguna kendaraan pribadi itu akan numplek di sana dan dalam kondisi kelelahan.

"Jika prokes di rest area itu tidak dilaksanakan dengan baik maka potensi terjadinya penularan besar," kata Syafrin saat dihubungi wartawan, Jumat (30/10/2020).

Untuk itu Syafrin meminta, kepada pengelola jalan tol atau di sejumlah jalur arteri melakukan pengawasan Prokes 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) dengan ketat.

"Kalau perlu di beberapa tempat yang menjadi pusat perkumpulan seperti mushala, toilet,  ada petugas yang mengatur jumlah maksimal orang yang boleh beraktivitas di dalam," terang Syafrin. (yono/tri)

Tags:
protokol kesehatan di rest areaharus diawasi ketatsaat arus balikSatgas Covid-19Ingat Pesan Ibucuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga JarakJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor