Optimalkan CSR Tangani Covid-19, Pupuk Kaltim Raih Best of The Best Nusantara CSR Awards 2020

Minggu 25 Okt 2020, 18:50 WIB
Pupuk Kaltim Raih Best of The Best Nusantara CSR Awards 2020

Pupuk Kaltim Raih Best of The Best Nusantara CSR Awards 2020

JAKARTA - Pupuk Kaltim meraih penghargaan Best of The Best Nusantara CSR Awards 2020, atau Pendekar Penanganan Korona untuk 11 program pemberdayaan ekonomi dan peningkatan mutu pendidikan masyarakat, disamping peran serta CSR Perusahaan dalam penanganan Covid-19 secara masif dan optimal.

Penghargaan diterima oleh Pupuk Kaltim dalam ajang Penganugerahan Nusantara CSR Awards 2020 yang diselenggarakan oleh The La Tofi School of CSR, di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta pada Kamis (22/10).

Direktur Utama Pupuk Kaltim Rahmad Pribadi, mengatakan bahwa Pupuk Kaltim memiliki komitmen tinggi dalam pengelolaan CSR Perusahaan, hingga memberi dampak signifikan bagi masyarakat, baik untuk sektor pemberdayaan, pendidikan, serta kontribusi dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 pada berbagai program yang dilaksanakan secara terintegrasi dan berkelanjutan.

Baca juga: Pupuk Kaltim Bantu Extra Fooding Untuk Pejuang Medis Kota Bontang

Tak hanya dilaksanakan secara internal di lingkungan Perusahaan saja, bantuan penanganan Covid-19 juga dilaksanakan di lingkup eksternal dengan menjangkau seluruh Kawasan Kota Bontang, serta berbagai daerah di tingkat nasional, seperti Ambon, Nusa Tenggara Barat, Makassar, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara dan wilayah lain di Sulawesi Selatan.

“Pengelolaan CSR untuk pemberdayaan masyarakat dan peningkatan mutu pendidikan, dikembangkan Pupuk Kaltim dengan berbagai program penanganan dan antisipasi Covid-19 secara merata dan bertahap yang menyasar seluruh kalangan,” terang Rahmad Pribadi.

Penghargaan ini menjadi motivasi bagi insan Perusahaan, untuk memacu kinerja dan memberikan dampak lebih luas bagi masyarakat, khususnya target program tanggap darurat pencegahan dan penanganan Covid-19, yang dikembangkan guna mendukung pemulihan ekonomi masyarakat terdampak.

Salah satunya pelatihan dan pendampingan pengendalian Covid-19 untuk 40 karyawan PHK di Kota Bontang, bekerjasama dengan Suvi Training sebagai LPK Binaan Pupuk Kaltim, dengan fokus pembukaan usaha kuliner serta pelatihan yang disesuaikan kebutuhan dunia kerja saat ini.

Pupuk Kaltim Raih Best of The Best Nusantara CSR Awards 2020. 

Kemudian program Guntung Sport Tourism, dengan fokus utama pemberdayaan masyarakat yang bertumpu pada eksistensi akar budaya lokal, pengembangan potensi wisata terintegrasi, hingga pengembangan potensi wilayah berbasis komunitas dan pelibatan masyarakat secara luas.

Targetnya, Guntung sebagai kawasan terdekat Perusahaan mampu menjadi alternatif wisata, berbalut daya pikat olahraga yang mengedepankan penguatan eksistensi dan pengenalan budaya lokal Kutai kepada masyarakat.

Begitu pula target Ecommerse Based On Entreupreneurship Society (Espresso), menjadi wadah perluasan jaringan pemasaran melalui platform jual beli praktis dan memiliki kemudahan akses bagi UMKM Binaan Pupuk Kaltim.

Berita Terkait

News Update