HARUSKAH libur panjang pergi ke luar kota, rekreasi bersama keluarga? Jawabnya libur panjang tak harus berwisata ke luar kota.
Dalam situasi pandemi seperti sekarang ini, ada baiknya tinggal di rumah bersama keluarga. Long Weekend Cukup di Rumah
Mengapa? Karena lebih terjamin dari segi keamanan dan kenyaman.
Dengan tinggal di rumah terhindar dari kerumunan banyak orang. Terhindar dari potensi penularan virus, lebih mudah ketika hendak mencuci tangan dengan sabun. Lebih leluasa ketika memakai dan melepas masker.
Beda ketika di tempat wisata. Selain terdapat kerumunan yang berpotensi terjadi penularan virus, boleh jadi terbatasnya fasilitas pendukung prokes.
Ini tentu akan sedikit menyulitkan jika, misalnya hendak mencuci tangan. Apalagi jika tempat dimaksud banyak pengunjung, wajib antre untuk menjaga jarak.
Meski begitu, berlibur ke luar kota, rekreasi ke tempat wisata, bukanlah sebuah larangan. Hanya saja wajib mematuhi prokes.
Ini demi melindungi diri sendiri, anggota keluarga yang satu rombongan, juga orang lain sekitar kita.
Itulah sebabnya, pemda yang memiliki lokasi wisata, daerah tujuan wisata perlu bersiap diri mengatur penerapan prokes.
Ada baiknya pemda bersama jajarannya dan dinas terkait serta pengelola destinasi lebih ekstra ketat menerapkan prokes selama libur panjang.
Tentu, tak hanya kepada pengunjung, juga pengaturan jadwal kunjungan, jumlah pengunjung yang disesuaikan dengan kapasitas tempat.
Tak kalah pentingnya penyediaan fasilitas untuk memudahkan warga masyarakat ketika hendak menerapkan kewajiban 3M.
Pengelola tempat wisata perlu berkreasi membuat pengunjung tetap nyaman, tetapi tidak abai terhadap prokes.
Pengaturan pengunjung bisa dilakukan secara online mulai dari penjualan tiket masuk, pembatasan jumlah pengunjung hingga menyekat terjadinya kerumunan.
Kalau pun terdapat aturan yang ketat kepada wisatawan, bukan untuk membatasi, tetapi melindungi masyarakat dari penularan Covid-19.
Pengelola wisata wajib memberikan keamanan, kenyamanan dan keselamatan wisatawan.
Jangan sampai maksud hati berwisata bahagia bersama keluarga, pulang ke rumah tertular virus Corona karena abai terhadap kewajiban 3M.
Semoga hal ini tidak terjadi karena kita masing - masing telah sadar diri
mencegah penularan virus. ( jokles/win).