Mobil pembuang sampah di Kalimalang, Bekasi yang viral di medos. (ist)

Bekasi

Viral di Medsos Penumpang Grandmax Buang Kantong Sampah di Sungai Kalimalang

Rabu 21 Okt 2020, 17:38 WIB

BEKASI – Jagad maya kembali heboh. Kali ini diduga lokasi berada di aliran Kalimalang, Kabupaten Bekasi.  Penumpang mobil jenis Grandmax putih terlihat mengangkut kantong plastik hitam  diduga isi sampah dan membuangnya ke  sungai tersebut.  

Aksi pria tak dikenal yang diduga membuang sampah itu terekam warga dan viral di media sosial (medsos).

Dalam  postingan instagram @bekasikinian, terlihat  mobil bernomor polisi B 9338 FCC berhenti di pinggir Jalan Inspeksi Kalimalang. Lalu, terlihat seorang penumpang dari dalam mobil melemparkan beberapa kantong plastik hitam diduga berisi sampah ke sungai tersebut.

Kepala Bidang Penataan dan Penegakkan Hukum Lingkungan pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi, Arnoko kepada wartawan  mengungkapkan pihaknya sudah mendapatkan informasi terkait video viral tersebut.

Akan tetapi, pihaknya mengaku kesulitan soalnya dalam video itu tidak jelas waktu dan titik persis penumpang mobil itu membuang sampah.

"Nah itu, ini panjang banget Kalimalang, coba cari tahu dulu temen-teman (wartawan) minimal cek poinnya lah, dimana gitu. Itu kan cuman pelat nomornya, harus polisi yang lacak," kata Arnoko ,  Rabu (21/10/2020).

Meski demikian, ia bakal melakukan pengecekan dengan meneruskan laporan ini ke bidang pengawasan kebersihan di tiap wilayah sepanjang Jalan Inspeksi Kalimalang itu. (yahya/win)

Tags:
viral-di-medsosviralPenumpang Grandmax BuangpenumpangKantong SampahSungai Kalimalangsampah

Reporter

Administrator

Editor