RSD Stadion Patriot Masih Merawat 31 Pasien OTG Covid-19
Senin, 19 Oktober 2020 16:28 WIB
Share
Ruangan isolasi pasien OTG Covid-19 di Stadion Patriot Bekasi.

BEKASI - Rumah Sakit darurat (RSD) Stadion Patriot Chandraba Kota Bekasi saat ini merawat pasien tanpa gejala (OTG) Covid-19. Saat ini RSD Stadion Patriot merawat 31 pasien, rinciannya 16 laki-laki dan 15 perempuan.

Dinas Kesehatan Kota Bekasi mencatat jumlah pasien  secara kumulatif sejak dibuka sudah mencapai 106 pasien.

Kepala Bidang Pelayanan dan Kesehatan, Dinas Kesehatan Kota Bekasi, dr. Rina Oktavia mengatakan, saat ini pasien yang sedang menjalani isolasi mandiri di RSD Stadion Patriot Chandrabaga ada sebanyak 31 orang.

Baca juga: Ruang Isolasi di Stadion Patriot Bekasi Tersisa 363 Kamar

“Untuk jumlah pasien di stadion kita ada penambahan pasien ya sebanyak 7 orang, dari sebelumnya melihat data rincian dari per tanggal 15 Oktober 2020 itu kita merawat sebanyak 24 pasien saja yang dirawat di sini,” ucapnya. 

Dia menjelaskan, bagi 31 pasien yang dirawat di RSD rinciannya antara lain 16 orang laki-laki dan15 orang perempuan. Sejauh ini, kata dia, sudah ada tujuh pasien diantaranya dirujuk ke Rumah Sakit rujukan.

“Adapun bagi jumlah pasien Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh dan pulang dari RSD Stadion Patriot Chandrabaga ada sebanyak 68 Pasien,” tutupnya. (yahya/win)