Terlibat Demo Anarkis, Pelajar Mendapat Pembinaan Sebelum Dipulangkan

Sabtu, 17 Oktober 2020 07:05 WIB

Share
Terlibat Demo Anarkis, Pelajar Mendapat Pembinaan Sebelum Dipulangkan

JAKARTA - Direktorat Bimbingan Kemasyarakat (Dit Binmas) Polda Metro Jaya melakukan kegiatan pendataan, pembinaan dan pengembalian kelompok pelajar yang terlibat demo anarkis, pada Selasa (13/10/2020).

Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Masjid Al Kausar Polda Metro Jaya, Jumat (16/10/2020). Pada kesempatan itu, Wadir Binmas AKBP Asep I Rosadi, memberikan pembinaan kepada para pelajar agar tidak terlibat unjuk rasa yang berujung anarkis.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, para pelajar tersebut usai sholat Isa berjamaah mendapat tausiah dari anggota Binmas Polda Metro Jaya AKP H.Samto.

Baca juga: Polda Metro Sebut Pelajar yang Diamankan dari Demo Tidak Bisa Dikaitkan SKCK

Dilanjutkan, makan malam bersama dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dan mendapat bimbingan dari Wadir Binmas Polda Metro Jaya. Kemudian membuat pernyataan sikap tidak melakukan berbuatan anarkis.

"Para pelajar ini membuat pernyataan sikap untuk tidak terlibat demo dan berbuat anarkis. Kemudian pengembalian kepada orang tua atau yang mewakili," kata Yusri. 

Baca juga: Banyak Pelajar Ikut Demo, Anies: Jangan Dikeluarkan Dari Sekolah!

Saat makan bersama tersebut para pelajar diajak petugas untuk menjalin kebersamaan bahkan ada yang saling suap makanan. (ilham/win)

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar