Kebakaran di pemukiman padat Cilincing Hanguskan 4 rumah warga.  (deny)

Jakarta

Lupa Matikan Kompor, Empat Rumah di Cilincing Terbakar

Jumat 09 Okt 2020, 22:10 WIB

JAKARTA - Empat rumah di Jalan Baru Gereja Jawa 2 Dalam, RT13/02, Kelurahan Cilincing, Jakarta Utara, ludes terbakar, Jum'at  (9/10/2020) petang. 

Kebakaran di pemukiman padat tersebut, diduga akibat warga lupa mematikan kompor pada saat memasak.

M.Rifai, warga yang juga merupakan anggota Dewan Kota Perwakilan Kecamatan Cilincing mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 17:40 WIB. Api diduga berasal dari rumah milik Buyung.

Baca juga: Warga yang Tinggal di Bantaran Kali Rawa Rengas Diberi Peringatan Pertama

"Jadi menurut saksi, saudara Buyung lagi masak tempe. Dan pada saat itu juga ditinggal, sedangkan kompor masih dalam keadaan menyala," ungkapnya saat dikonfirmasi. 

Menurut Rifai, saksi sempat mendengar ledakan juga disusul kemudian api dan menyambar bangunan.  "Selanjutnya api menyambar ke rumah yang ada disamping-sampingnya," katanya. 

Sementara itu, warga berusaha memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.  Dan kemudian, warga lain menghubungi petugas Pemadam Kebakaran.

Baca juga: Ditinggal Keluar Penghuni , Tempat Sembahyang di Pademangan Terbakar

Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkamat) Jakarta Utara, Rahmat Kristanto menambahkan, sebanyak 17 unit mobil Damkar dikerah untuk memadamkan api. 

"Api dapat dipadamkan pukul 19:00  WIB, tidak ada korban jiwa," jelasnya.  Kasus kebakaran tersebut pun, kini dalam penanganan Polsek Cilincing untuk penyelidikan lebih lanjut. (deny/win)

Tags:
lupa-matikan-komporKomporEmpat RumahCilincingterbakar

Reporter

Administrator

Editor