Lahan tidur seluas 400 meter di Pulau Panggang disiapkan untuk tempat pengembangan tanaman Toga. (ist)

Jakarta

Kepulauan Seribu Siapkan Lahan Tidur untuk Pengembangan Tanaman Toga

Rabu 30 Sep 2020, 11:35 WIB

JAKARTA  - Lahan tidur seluas 400 meter di Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, milik pemerintah akan dimanfaatkan untuk pengembangan potensi tanaman obat keluarga (Toga) dan sayuran.

Tak hanya itu, untuk hasilnya pun nanti dapat dimanfaatkan warga yang membutuhkan. Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi mengatakan, penyediaan dan penggarapan lahan tersebut melibatkan petugas PPSU, PJLP Sudin Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) , Sudin Lingkungan Hidup (LH), UKT2, Gulkamat Sektor 7 dan Sudin Sumber Daya Air (SDA).

"Tujuannya sendiri untuk membantu warga dalam bentuk kesehatan dengan tanaman," kata Pepen, Rabu (30/9/2020).

Menurutnya, kegiatan ini pilot project untuk menuju program yang lebih besar lagi, yaitu urban farming di Pulau Karya sebagai sentral apotek.

"Dengan memanfaatkan lahan tidur yang ada, diharapkan ke depannya masyarakat Kelurahan Pulau Panggang, bisa memiliki ketahanan pangan melalui program urban farming sebagaimana telah dicanangkan Bupati," tuturnya.

Baca juga: Lahan Tidur di Cempaka Putih Jakpus Disulap Jadi Kebon Hidroponik

Terkait penyediaan bibit tanaman, Pepen menambahkan, pihaknya akan berkolaborasi dengan Sudin KPKP Kepulauan Seribu untuk membantu mempersiapakan segala jenis bibit tanaman, serta melibatkan Sudin LH dan Unit Kerja Teknis 2 menyiapkan pupuk sebagai penyubur tanaman.

"Kami tergetkan pekan ini lahan tersebut sudah ditanami beragam jenis tanaman obat dan sayuran," tutupnya. (deny/ys)

Tags:
kepulauan seribulahan tidurTanaman TogaposkotaPoskota-co-id

Reporter

Administrator

Editor