Hamil Anak Pertama, Zaskia Sungkar Ngidam Tinggal di Rumah Baru

Jumat 25 Sep 2020, 17:03 WIB
Zaskia Sungkar dan Irwansyah. (ig: @zaskiasungkar)

Zaskia Sungkar dan Irwansyah. (ig: @zaskiasungkar)

Tak ingin membuat Zaskia Sungkar bersedih, Irwansyah berjanji akan segera memboyong istrinya dalam waktu dekat  tinggal di rumah barunya.

"Itu yang berat dan lagi diusahain secepatnya. Sabar, innallaha ma'ashobirin," kata Irwansyah menguatkan hati Zaskia Sungkar.

Seperti diketahui, Zaskia Sungkar dan Irwansyah menikah pada 15 Januari 2011. Lama tak diberi momongan, Zaskia dan Irwansyah pun melakukan berbagai cara untuk mendapatkan anak.

Sampai akhirnya pada Desember 2019, mereka memulai program bayi tabung. Setelah mulai diseriusi pada Februari 2020, Zaskia Sungkar akhirnya dinyatakan hamil. (mia/ruh)

Berita Terkait
News Update