Raffi Ahmad. (ist)

Selebritis

Tes Swab Habiskan Rp350 Juta, Raffi Ahmad: Demi Keamanan Gak Apa-apalah Biaya Segitu

Senin 21 Sep 2020, 13:37 WIB

JAKARTA - Dalam kanal YouTube-nya, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melakukan tes usap (swab test) untuk keluarga dan seluruh karyawannya. Tak tanggung-tanggung biaya yang dikeluarkan sebanyak Rp350 Juta untuk sekitar hampir 200 orang di rumahnya.

“Hampir 200 orang. Semuanya harus di-swab. Dari mulai keluarga, asisten, karyawan sampai asisten rumah tangga,” ucap Raffi.

Raffi menyanggupi permintaan Nagita untuk swab test karena kekhawatiran istri presenter sekaligus pemain sinteron terhadap penyebaran virus corona atau Covid-19 yang mulai menyebar pada rekan dan orang-orang terdekat.

“Demi keamanan dan kenyamanan gak apa-apalah biayanya segitu,” ucap Raffi. (m6/ys)

Tags:
Tes SwabRaffi AhmadcoronaNagita SlavinaposkotaPoskota-co-idHabiskan Rp350 juta

Reporter

Administrator

Editor