Bukan karena Corona, Ini Penyebab Legislator PKS Umi Kulsum Meninggal Dunia

Minggu 30 Agu 2020, 10:40 WIB
Anggota DPRD DKI Fraksi PKS Umi Kulsum (ist)

Anggota DPRD DKI Fraksi PKS Umi Kulsum (ist)

JAKARTA - Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PKS, Umi Kulsum, meninggal dunia di RSUP Persahabatan, Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (29/8/2020) pukul 20.40 WIB.

Humas DPW PKS DKI Jakarta, Zakaria Maulana Alif mengatakan, Umi Kulsum meninggal dunia akibat penyakit yang sudah lama diidapnya.

"Almarhumah meninggal dunia karena komplikasi penyakit," kata Zakaria saat dikonfirmas, Minggu (30/8/2020).

Baca jugaKetua DPRD DKI Sebut Dani Anwar Meninggal karena Covid-19 

Zakaria memastikan Umi Kulsum tidak terpapar virus corona atau Covid-19. Karena berdasarkan hasil dua kali tes swab, perempuan berusia 47 tahun itu hasilnya negatif.

"Bukan karena Covid. Tes swab dua kali negatif," ujar Zakaria.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi pun mengucapkan rasa duka yang mendalam atas kepergian Umi, untuk selama-lamanya.

"Innalillahi wa innailaihi raji'uun. Saya beserta Jajaran Anggota DPRD DKI Jakarta turut berduka cita sedalam-dalamnya atas berpulang ke rahmatullah sahabat kami Hj. Umi Kulsum Anggota Komisi A dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera DPRD DKI Jakarta," ungkap Prasetio lewat akun Twitter pribadinya, Minggu (30/8/2020).

Baca jugaLegislator PKS Umi Kulsum Meninggal Dunia, Ini Doa Ketua DPRD DKI Jakarta

Sebelumnya, politisi PKS yang juga Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta, Dani Anwar meninggal dunia pada Senin (3/8/2020). Pria yang akrab disapa Bang Dani ini mengembuskan napas terakhir di rumah sakit Angkatan Laut MintoHardjo pada pukul 09.00 WIB karena sakit. (yono/ys)

News Update