Bayern Munchen Diunggulkan, Tapi PSG Punya Bintang dan Kecerdikan Pelatih

Minggu 23 Agu 2020, 15:45 WIB
Final Liga Champions 2019/2020 mempertangdingkan PSG vs Bayern Munchen. (ist)

Final Liga Champions 2019/2020 mempertangdingkan PSG vs Bayern Munchen. (ist)

Setelah kemenangan lawan Atalanta, PSG menunjukkan performa bagus dan mendominasi pertandingan saat meladeni RB Leipzig. Hasilnya, PSG menang 3-0 langsung., dan akhirnya membuat PSG meraih tiket ke final Liga Champions.

Di final, PSG harus mengakui kalah pengalaman dibanding Munchen yang telah berkali-kali masuk final, dan sudah beberapa kali meraih juara Champions,

Bayern Munchen memang tim tangguh, pertahanan sangat kuat. Bahkan Manuel Neur sering menciptakan clean sheet (tanpa kebobolan). 

Tapi betapa pun, orang akan ingat, pertandingan final Liga Champions tahun1999, antara MU vs Bayern Munchen. Saat itu, pertandingan sudah menjelang berakhir, Munchen unggul 1-0, namun dengan kerja keras MU, akhirnya Ole Gunnar Solksjaer mampu membobol gawang, lawan. Skor imbang, 1-1. Dan pada akhirnya MU menang 2-1.

Jadwal Pertandingan dan Formasi

PSG vs Bayern Munich
SCTV, Senin, Pukul 02.00 WIB
Senin, 24 Agustus 2020
Kick-off 02:00 WIB
Stadio Estadio da Luz, Lisbon

Susunan Pemain

PSG: Rico, Kehrer, Thiago Silva, Kimpembe, Bernat, Herrera, Marquinhos, Verratti, Di Maria, Neymar, Mbappe

Bayern Munchen:
Neuer,  Kimmich, Boateng, Alaba, Davies,  Goretzka, Thiago, Gnabry, Muller, Perisic, Lewandowski.

(win)
 

News Update