Ngeri! 2 Kuburan Digali Mayat Dicuri

Minggu 19 Jul 2020, 09:10 WIB
Polisi melakukan proses olah TKP di kuburan yang dibongkar. (yahya)

Polisi melakukan proses olah TKP di kuburan yang dibongkar. (yahya)

BEKASI - Waduh.. Dua kuburan di Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi, dibongkar orang tak dikenal. Ngerinya lagi, salah satu jasad penghuni kuburan lenyap.

Peristiwa terjadi di TPU Cikarang Utara, Desa Karang Bahagia, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi.

Dari informasi yang terkumpul, jenazah dalam kuburan itu berinisial AP alias T, dan meninggal pada bulan Maret lalu. Sejauh ini belum diketahui siapa pelaku pembongkaran serta motif yang melatarinya. Ada dugaan pencurian jasad ini dilakukan oleh orang yang sedang mendalami ilmu hitam.

Menurut seorang saksi yang melintas tak jauh dari lokasi pemakaman, sekitar pukul 4 sore, ada dua orang yang mengunjungi pemakaman itu dan tindak-tanduknya mencurigakan.

Baca jugaDua Kuburan di Bekasi Dibongkar, Polisi Menduga Pelaku Curi Jenasah

Namun, lantaran hanya kuburan, saksi itu tidak terlalu memerhatikan dua orang itu dan melintas begitu saja. “Saya pikir kan itu cuma kuburan. Apalah yang mau dicuri, lagian gak ada,” kata saksi yang tak mau disebutkan namanya.

Polisi menduga kasus pembongkaran terhadap dua makam di tempat pemakaman umum (TPU) Desa Karang Bahagia, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi berlatar pencurian jasad.

“Dugaan pencurian kemungkinan ini masih dalam penyelidikan,” ujar Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan, Sabtu (18/7/2020).

LAKUKAN PEMERIKSAAN

Dijelaskan kapolres, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, termasuk pihak keluarga jenazah yang hilang. ”Kita sudah memeriksa sejumlah saksi penggali kubur, penjaga makam, keluarga, sama saksi masyarakat yang menemukan pertama kali,” ungkap dia.

Sejauh ini, lanjut dia, pihaknya belum mencurigai pihak-pihak yang terlibat dalam aksi pencurian jenazah itu. “Sampai sekarang kita belum bisa memastikan mengarahnya kemana, karena kita belum bisa pastikan,” ujar dia.

News Update