Pihak sekolah memberikan penjelasan ke petugah soal lurah ngamuk.

Uncategorized

BKPP Kota Tangsel akan Panggil Lurah Arogan yang Mengrusak Sekolah

Sabtu 18 Jul 2020, 07:05 WIB

TANGSEL - Aksi pengrusakan yang dilakukan oleh Lurah Benda Baru, Pamulang, Tangsel dipicu dari tidak lolosnya lima anak titipannya di SMAN 3, Tangsel.

Menanggapi hal tersebut Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kota Tangerang Selatan (BKPP Kota Tangsel), Apendi mengatakan akan memberikan sanksi terhadap lurah tersebut.

"Iya nanti akan kita panggil dan akan saya kaitkan dengan prilaku kode etik," ujarnya.

Ditambahkan Apendi, seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan pelayan masyarakat sehingga tidak boleh memanfaatkan jabatannya dalam berbagai hal yang dapat merusak citra ASN.

"Ya aturannya kan tidak boleh. Nah tugas saya nanti akan menindaklanjutinya sesuai dengan aturan ketentuan. Kan sudah ada Peraturan Pemerintah (PP) 35 mengenai disiplin kepegawaian.

Saat ini, lanjut Apendi, dirinya bersama Camat dan tokoh masyarakat telah menjembatani mediasi antara kedua belah pihak untuk berdamai.

"Intinya pak lurah sudah minta maaf dengan temen-temen di sekolah. Namun nanti saya akan tetap tindak lanjuti sesuai dengan aturan ketentuan kode etik kepegawaian,"tambahnya.

Seperti diketahui, akibat lima siswa titipannya tidak masuk di sekolah yang dituju, Lurah Benda Baru, Pamulang, Tangsel, Saidun melakukan aksi pengrusakan ruangan kepala sekolah SMAN 3 Tangsel. (toga/win)

Tags:
BKPP Kota Tangselakan Panggil Lurah Aroganyang Mengrusak Sekolahposkota.co.id

Reporter

Administrator

Editor