JABAR, POSKOTA.CO.ID – Pelaku Wawa Wahyudi (44) kini diamankan Polres Cimahi setelah dirinya viral di media sosial menganiaya korban Irwan.
Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono mengatakan kejadian bermula ketika Irwan menyenggol motor Wawa. Pelaku kemudian mengejar dan memberhentikan korban di Jalan Raya Sangkuriang, tepat depan kantor BPJS Kesehatan Cimahi.
Keduanya sempat cekcok sampai akhirnya Wawa Wahyudi memukul Irwan. Padahal menurut Aldi, korban sempat meminta maaf pada pelaku.
"Namun pelaku emosi melakukan penganiayaan dengan cara memukul korban," jelas AKBP Aldi Subartono kepada wartawan kemarin.
Korban lantas jatuh setelah dipukul pelaku.Seketika korban mengalami kejang-kejang, Bukan menolong, pelaku justru menjambak rambut korban. "Pelaku sempat menjambak rambut korban," kata kapolres kepada wartawan.
Karena banyak warga yang datang, pelaku takut dan melarikan diri. "Pelaku takut diamuk massa," katanya. Sampai kemudian, Wawa Wahyudi kabur ke Cianjur, Jawa Barat.
Atas tindakannya pada Irwan, pelaku dikenakan pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan. Polisi akhirnya mengungkap pekerjaan pria arogan yang hajar pengendara di Cimahi.
Wawa ditangkap di tempat persembunyiannya. "Pelaku sempat melarikan diri ke Cianjur," kata Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono.
Dilihat dari akun media sosialnya, Wawa cukup sering memposting foto kegiatan sebuah partai. Dalam fotonya, Wawa Wahyudi juga kerap kali memakai atribut dari partai tersebut.
"Meskipun saya bukan Seorang Calon Dewan, tapi saya akan tetap memperjuang kn dengan segala cara, untuk kemenangan Partai Hanura, Termasuk kemenangan para Calon Calon Dewan Dari Partai Hanura Di Cimahi.." tulis Wawa Wahyudi di akun media sosialnya.
Selain partai, Wawa Wahyudi juga sering kali memposting foto menggunakan atribut sebuah ormas di Cimahi, Jawa Barat. (Adji)