Adapun untuk memesannya para pembeli harus memesan H-1 sebelum pengiriman. Makaroni panggang yang dijual memiliki berbagai ukuran dan harga. Ukuran 120 gram dijual seharga Rp10 ribu, 400 gram seharga Rp35 ribu dan 1.300 gram seharga Rp130 ribu.
Sedangkan untuk makaroni panggang ayam kampung dijual Rp15 ribu untuk ukuran 120 gram, 400 gram seharga Rp40 ribu dan 1.300 gram seharga Rp150 ribu.
Setelah satu bulan merintis usahanya, omset penjualannya cukup lumayan. Sebulan penjualannya mencapai Rp1,5 juta.
“Selama sebulan ini lumayan walaupun enggak intens tiap hari ada saja yang beli, omzet sampai Rp1,5 jutaan. Buat saya yang hitungannya masih baru banget dan brand yang masih baru ini sudah cukup lumayan,” ungkap Gloria.
Rencananya dalam waktu dekat, Ia akan menambah menu baru yakni spaghetti aglio e olio. “Mau nambah menu spaghetti aglio e olio. Inovasi saja biar beragam, karena enggak setiap hari orang beli makaroni panggang kan,” pungkasnya. (firda/ta)