JAKARTA – Diduga tak kuat menahan beban, proyek pembangunan tempat penampungan pedagang pasar burung Cipinang Kebembem, Pulogadung, Jakarta Timur, ambruk, Kamis (25/6/2020). Seorang pekerja terluka tertimpa atap baja ringan.
Diky (27) saksi mengatakan, ambruknya bangunan itu terjadi sekitar pukul 08.00. Kala itu, dirinya yang sedang bersiap berjualan dikagetkan dengan suara bergemuruh. "Saya cari tahu suara dari mana eh nggak tahunya bangunan disamping ambruk," katanya, Kamis (25/6/2020).
Dikatakan Diky, sebelum bangunan ambruk, tak ada tanda-tanda yang terlihat karena angin juga tak kencang. Apalagi, saat itu ada satu pekerja yang tengah sibuk di atas bangunan untuk memasang baja ringan. "Ya kalau ada angin kan wajar ambruk, ini nggak ada apa-apa. Kayaknya nggak kuat nahan beban aja," ujarnya.
Setelah bangunan yang rencananya disiapkan untuk pedagang burung itu ambruk, kata Diky, semua pekerja langsung berhamburan. Satu pekerja yang terluka dibawa ke klinik untuk mendapatkan pertolongan. "Kayaknya lukanya nggak parah deh, soalnya semua pekerja cuma pada santai-santai saja," tuturnya.
Pantauan di lokasi, bangunan berbentuk hall di lahan seluas sekitar 1000 meter itu disiapkan untuk menampung para pedagang burung di pasar Cipinang Kebembem. Pasalnya, pasar yang ada itu akan dilakukan renovasi karena kondisinya yang sudah tak layak.
Namun, tempat penampungan yang akan disiapkan itu sendiri malah ambruk karena diduga tak kuat menahan beban. Hingga saat ini belum ada keterangan dari pihak terkait perihal ambruknya bangunan tersebut. (ifand/tri)