Laudya Cynthia Bella dan Suami Jarang Terlihat Bersama, Keduanya Sudah Saling Unfollow di IG

Kamis 25 Jun 2020, 18:30 WIB
Laudya Cynthia Bella, artis, bintang iklan. (Ig)

Laudya Cynthia Bella, artis, bintang iklan. (Ig)

Bella juga tak pernah mau menjawab soal rumor rumah tangganya. Dalam postingannya, Laudya Cynthia Bella mengungkit soal penyakit ain.

"Karena penyakit ain bisa terjadi melalui foto atau video yang disebabkan oleh dengki, hasad, takjub, maupun kagum. Pengaruh ain itu benar-benar ada, seandainya ada sesuatu yang bisa mendahului takdir, ainlah yang dapat melakukannya. HR Muslim," tulis Laudya Cyntia Bella dalam akun intagramnya beberapa waktu lalu.

Pada akhir 2019 Bella terakhir kalinya memajang foto bersama sang suami di Instagram Story. Akan tetapi, di situ Laudya Cynthia Bella menegaskan itu adalah terakhir kalinya dia akan memajang foto bersama pria yang menikahinya pada 8 September 2017 di Malaysia.

"Insya Allah ini postingan terakhir sama suami. Soalnya wanita-wanita jaman sekarang, mereka suka mau sama yang kita punya," tulis Laudya Cynthia Bella. (mia/win)

Berita Terkait
News Update