JAKARTA -Hari kedua kembali beroperasinya pasca massa transiai pembatasan sosial berskala besar (PSBB) lokasi wisata di Taman Impian Jaya Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, masih sepi terutama wisatawan rekreasi di pinggir pantai.
Pantauan di lokasi, salah satu destinasi utama di lokasi wisata di pesisir Jakarta Utara ini nampak terlihat kondusif dan lengang. Namun, hanya nampak beberapa warga terlihat duduk santai dipinggir pantai.
Mereka yang datang hanya sekadar lesehan dengan tikar yang dibawa dari rumah dan ada pula yang nyewa. Para pengujung ini nampak duduk di bawah pohon dengan beralaskan tikar.
Adapun yang bermain di pinggir pantai hanya 1-2 orang. Ini karena tidak diperbolehkan untuk berenang.
Diska, 35, salah seorang warga mengaku datang ke Taman Impian Jaya Ancol untuk sekadar kembali menghirup udara di tepi pantai. Sebab selama PSBB dirinya dan keluarga hanya di rumah saja tidak keluar.
"Kami sekelurga baru kali pertama melihat pantai sejak pandemi Covid-19. Sebab selama ini kami seluarga tidak pernah kemana-mana hanya di rumah saja, "kata warga Bekasi, saat ditemui di Ancol, Minggu (21/6/2020).
Kedatangan ia dan keluarga ini pingin lihat tempat rekreasi selama ada pandemi Covid-19) seperti apa ramai atau tidak.
Ibu dua anak ini juga mengaku tidak terlalu khawatir aktivitas di luar rumah. Sebab dirinya percaya kalau Ancol mengedepankan protokol kesehatan sehingga bisa mencegah penyebaran Covif-19.
“Yang penting pakai kita mematuhi protokol kesehatan seperti pakai masker, cuci tangan pake hand sanitizer, dan jaga jarak, insya allah aman,” ungkapnya.
Sementara itu Department Head of Corporate Communication Taman Impian Jaya Ancol Rika Lestari mengakui memamg hari kedua pengunjung masih sepi. Mereka yang datang pada hari ini kebanyakan sekadar untuk berolahraga saja.
“Kita lihat dari pagi sudah banyak wisatawan yang ingin melakukan olahraga, rata-rata karena mereka membawa sepeda dan memakai baju olahraga,” ungkap Rika.
Selain itu berdasarkan pemantauan pengelola juga memang terlihat mereka yang datang ke Taman Impian Jaya Ancol hendak berolahraga sembari menghirup udara tepi pantai sebab selama ada PSBB tutup.
“Tadi saya lihat ada beberapa tim atau kelompok dari pertemanan atau keluarga yang membawa orang tua berolahraga di Ancol,”tambah Rika.
Dia juga menambahkan hari pertama kembali beroperasi, Taman Impian Jaya Ancol dikunjungi 2.668 Orang. Sedangan hari ini belum didata semuanya. (wandi/fs)