JAKARTA - Bagai petir di siang bolong. Penyanyi kondang Didi Kempot meninggal dunia, Selasa (5/4/2020) pagi, dia dipanggil Yang Maha Kuasa. Penggemarnya, Sobat Ambyar, sangat sedih, sangat kehilangan. Nangis histeris.
Didi Kempot memang penyanyi berbakat luar biasa, ngetop dan memuncak di masa senioritasnya. Berikut 30 catatan fakta tentang Didi Kempot.
1. Didi Kempot karyanya banyak. Menurut pengakuannya total lagu gubahannya ada sekitar 700-an. Dia akan sulit ditandingi penyanyi Jawa lainnya.
2.Lahir pada 31 Desember 1966, wafat 5 Mei 2020. Didi meninggal di saat sedang top, di puncak yang sangat melambung tinggi, penggemar setia Sobat Ambyar melimpah ruah di se-antero negeri ini.
3. Penggemarnya tua muda, kaum milenial, pria wanita, kaum berjilbab, kelompok bawah hingga atas.
4. Lagu-lagunya digubah dalam bahasa Jawa ragam ngoko (kasar) mudah dipahami dan nyambung dengan generasi masa kini (milenial).
5. Lagu-lagunya membuat hati para penggemarnya nggrantes, sangat menyayat hati, mewakili perasaan mereka.
6. Didi Kempot rendah hati, supel bergaul, enjoy, periang, banyak teman.
7. Didi Kempot berambut gondrong meski ternyata di bagian atas makin jarang-jarang.
8. Belakangan undangan manggung sangat padat, di seluruh Indonesia dan bahkan manca negara.
9. Lagu-lagunya banyak yang hit. Seperti Stasiun Solo Balapan, Pamer Bojo, Pantai Klayar, Tanjung Mas Ninggal Janji, Layang Kangen,
10. Belakangan banyak diundang stasiun TV untuk konser secara musik orkestra yang terkesan mewah, wawancara, dan acara lain.
11. Belakangan jadi bintang iklan obat masuk angin dan dia menyanyikan jingle lagunya.
12. Lahir dari keluarga seniman, ia anak seniman almarhum Ranto Gudel, saudaranya pelawak ngetop Mamiek Prakoso, yang juga sempat jadi presenter TV, bintang iklan dan lainnya.
13. Lahir di Solo, Kota pusat kebudayaan Jawa, pisat acuan bahasa Jawa baku. Pusat warisan budaya agung Kraton Kasunanan Surokarto Hadiningrat.
14. Dianugerahi sebagai The Godfather of Broken Heart oleh penggemar yang menggaung setahun belakangan, artinya penyanyi dengan lagu-lagu yang menyenandungkan lara hati, loro atine mergo dilarani utowo ditinggal kekasih (lara hati karena disakiti atau ditinggal kekasih/jodohnya).
15. Menyanyikan lagu dengan kisah / cerita di tempat-tempat terkenal. Sebut saja Pantai Klayar Pacitan, Tanjungmas Ninggal Janji, Banyu Langit, Lintang Ponorogo.
16. Syair lagu Didi Kempot dengan bahasa Jawa kadang dicampur bahasa Indonesia. Ini rupanya strategi untuk meraih pasar pendengar melenial.
17. Berangkat dari pengamen jalanan.
Kempot tidak kempot. Kempot ternyata akronim dari Kelompok Musisi Trotoar, yakni kelompok yang dia komandani sewaktu masih ngamen di pinggiran jalan di Grogol, Jakarta Barat.
18. Pakai nama Kempot, padahal tidak kempot pipinya, itu hanya nama ngetopnya. Nama asli Didi Prasetyo.
19. Berkali-kali diundang masyarakat Jawa di negara Suriname.
20. Mendapat penghargaan dari pemerintah Suriname, karena nyambung persaudaraan dan hubungan Internasional.
21. Melantunkan lagu-lagu patah hati, hati yang ambyar karena ditinggal.pergi kekasihnya. Digores dengan lirik bahasa sederhana, juga ada yang sangat puitis, seperti lagu Banyu Langit.
22. Meski mayoritas lirik lagunya tentang perasaan sedih dan dihayatinya kalau menyanyi, namun ilhamnya banyak dari orang lain.
23. Berkat konsernya membuat gadis cantik Sintya Marissca jadi ikut ngetop karena goyangnnya yang khas dan viral di medsos dan diunggah di Youtube. Dia sering didaulat Didi Kempot naik panggung untuk berjoged terutama kalau pas lagu Pamer Bojo. Sintya makin seru kalau sudah sampai cendol-dhawet.
24. Belakangan Didi Kempot mengorbitkan penggendangnya Dori Doremi sebagai penyanyi baru. Dori punya kisah pilu, meski ganteng dan digandrungi cewek-cewek ternyata dia ditinggal cerai istrinya.
25. Belakangan Didi Kempot duet dengan penyanyi-penyanyi/ musisi top, seperti Isyana Sarasvati, Syaikoji, dan Melly Mono.
26. Lagu-lagunya dilantunkan juga para penyanyi Jawa lainnya, seperti Via Valen, Nella Kharisma, daan banyak penyanyi Jawa lain.
27. Didi Kempot belum terlihat mengarang lagu yang full menggunakan bahasa Jawa kromo (halus).
28. Didi Kempot pernah mengaku diprotes ayahnya (Ranto Gudel) gara-garanya dari ratusan lagu yang diciptakan belum pernah ada yang menceritakan dirinya (ayahnya itu).
29. Belakangan tiap konser menyertakan pemain biola cantik bernama Sandy, yang juga menambah indah warna musiknya.
30. Didi Kempot dekat dan akrab dengan kalangan pejabat, termasuk Presiden Jokowi, dia diundang para bupati untuk even-even tertentu di masing-masing kota yang mengundang.
Begitulah Didi Kempot. Pastinya masih banyak fakta lain yang belum terungkap di sini, dari berbagai sisi, terutama kehiduoan pribadi, keluarga, istri, proses kreatif, termasuk rekaman di studio kecil tingkat "ndeso" yang menurutnya sebagai kesetiaan berteman dan pemerataan. (win)