Kriminal

Aksi Kejahatan Jalanan di Depok Kembali Marak Selama Bulan Puasa

Kamis 30 Apr 2020, 06:26 WIB

DEPOK - Aksi kejahatan jalanan (street crime) kembali marak di Depok selama bulan puasa, setelah penjual nasi uduk Bewe di Beji, selang beberapa hari seorang pemuda Hp-nya dirampas dan dipukul menggunakan benda keras sama pelaku di Jalan M.Yusuf, Sukmajaya Kota Depok, Kamis (30/4) dini hari.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun  korban Jimiyanto Perangin Angin,25, mengalami luka parah di bagian kepala dipukul menggunakan benda tumpul sama pelaku di depan bengkel power stering Jalan M.Yusuf sekitar pukul 01.20 WIB. Korban ditolong oleh saudara yang tinggal di daerah Beji langsung dibawa ke RS Bhakti Yudha.

"Ada anggota yang menginformasikan bahwa ada korban penjambretan luka di bagian kepala akibat dibacok senjata tajam. Korban penjambretan sudah dibawa pihak saudara ke RS Bhakti Yudha di ruang IGD," kata  Ketua Pokdarkamtibmas Polsek Beji Friansyah akrab di sapa Bang Ian ini.

Secara terpisah anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemiri Muka Aiptu Rojuddin mengungkapkan berdasarkan keterangan, korban pada saat kejadian sedang menunggu bengkel.

"Korban yang kerja di bengkel ini sedang duduk santai. Tiba-tiba datang dua orang tidak dikenal menggunakan motor langsung meminta uang dan tidak dikasih, setelah itu pelaku merampas hp korban," ujar Aiptu Rojuddin.

Karena korban melawan, lanjut Aiptu Rojuddin, pelaku mengambil besi tumpul setelah itu langsung dipukulkan ke bagian belakang kepala korban hingga luka parah.

"Korban sudah ditangani tim medis RS Bhakti Yudha di ruang IGD untuk mengobati luka parah di bagian kepala," tuturnya.

Terkait kejadian ini petugas Reskrim Beji sudah koordinasi dengan petugas Reskrim Polsek Sukmajaya karena TKP awalnya di wilayah hukum Polsek Sukmajaya.

Terpisah Kapolsek Sukmajaya AKP Ibrahim Joao Sadjab mengatakan, anggotanya telah melakukan penyelidikan terhadap kasus perampasan korban Jimiyanto.

"Anggota sudah melakukan olah TKP, saksi-saksi sudah kita mintai keterangan,"ungkapnya.

Perwira jebolan Akpol angkatan 2009 B ini menghimbau kepada masyarakat untuk tingkatkan kewaspadaan khususnya menjelang jam rawan mulai dini hari untuk menggalangkan Siskamling.

"Melalui kampung Siaga COVID-19 dapat bermanfaat juga menekan kriminalitas di lingkungan,"tutupnya. (Angga/fs)

Tags:
Kejahatan JalananDepokposkotaposkotanews

Reporter

Administrator

Editor