ADVERTISEMENT

TNI AU Izinkan Lahannya untuk Normalisasi Kali Sunter

Selasa, 3 September 2013 16:00 WIB

Share
TNI AU Izinkan Lahannya untuk Normalisasi Kali Sunter

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA (Pos Kota) - Pengerjaan normalisasi Kali Sunter diharapkan bisa segera diselesaikan. Terlebih, TNI AU mengizinkan lahannya untuk normalisasi kali tersebut. Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), Selasa (3/9) melakukan penandatanganan nota kesepahaman bersama (MoU) terkait penanggulangan banjir. Penandatanganan MoU dilakukan antara Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Pekerjaan Umum, dan TNI AU. Panglima Komando Operasi I TNI AU, Marsekal Muda TNI, M Syaugi, mengatakan, penggunaan aset milik TNI AU tersebut akan dijadikan kepemilikan sementara tanpa mengubah status. "Pimpinan sudah mengizinkan Kementerian PU menggunakan sebagian lahan TNI untuk menanggulangi banjir di Jakarta," ujar Marsekal Muda TNI, M Syaugi, di Makoops I TNI AU, Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur. Langkah tersebut, kata Syaugi, sebagai bentuk dukungan terhadap upaya Pemprov DKI dalam mengatasi banjir di ibu kota. Apalagi, lanjut Syaugi, selama ini lahan tersebut tidak dipergunakan oleh TNI AU. "Selama dipergunakan normalisasi, tidak masalah digunakan Pemprov DKI. MoU berlaku 1 tahun dan bisa dilanjutkan," ungkapnya. Saat ini, lebar Kali Sunter hanya 7 Meter dan akan dilebarkan menjadi 20 meter dan di sisi timurnya akan dibangun jalan inspeksi selebar 4 meter. Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PU, Mochamad Hasan, mengatakan kini debit air Kali Sunter hanya sekitar 44 meter kubik. Dengan adanya normalisasi diharapkan dapat menjadi 146 meter kubik. Dia juga berharap normalisasi Kali Sunter ini diharapkan dapat mengatasi banjir di Jakarta nantinya. "Sekarang kita mulai di Halim. Kali Sunter yang saat ini hanya memiliki lebar 7 meter akan dilebarkan menjadi 20 meter. Kita harapkan pengerjaannya selesai pada Agustus 2014 nanti," ungkapnya. Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, mengatakan pihaknya hingga kini terus mengupayakan normalisasi di beberapa kali di Jakarta. "Ini normalisasi sudah berjalan semua, di Angke, Pesanggrahan sudah berjalan. Sekarang di Kali Sunter, yang lahannya Milik TNI AU," ujarnya. Jokowi menilai, secara teknis normalisasi Kali Sunter akan lebih mudah dilaksanakan. "Lebih mudah karena tidak mengenai pemukiman penduduk," tandasnya. (beritajakarta/sir)

ADVERTISEMENT

Reporter: Admin Super
Editor: Admin Super
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT