JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Antrean kendaraan yang didominasi mobil pribadi melaju perlahan saat memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Jumat, 28 Maret 2025.
PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan pembukaan jalur contraflow satu jalur dari arah Gerbang Tol Cikampek Utama KM 70, hingga Gerbang Tol Kalikangkung KM 414.
Pemberlakuan tersebut berlaku khusus untuk kendaraan yang menuju arah Semarang dan Solo. (Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)