Pemutihan Ijazah Warga Diperluas, Pramono Sebut Jumlahnya Capai Belasan Ribu

Minggu 27 Apr 2025, 13:28 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, meninjau langsung kesiapan Taman Ayodia di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jum'at, 11 April 2025, lalu. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, meninjau langsung kesiapan Taman Ayodia di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jum'at, 11 April 2025, lalu. (Sumber: Poskota/Bilal Nugraha Ginanjar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jakarta, Pramono Anung, bakal kembali melakukan pemutihan ijazah warga yang tertahan.

Adapun jumlah ijazah yang bakal dilakukan pemutihan oleh Pemprov Jakarta jumlahnya mencapai belasan ribu.

"Jumlahnya banyak banget, belasan ribu. (Data yang masuk) belasan ribu," kata Pramono usai menghadiri acara halal bihalal PWNU di Jakarta Selatan, Minggu 27 April 2025.

Ia menyampaikan baru saja melakukan pemutihan ijazah warga dengan jumlah 117 ijazah yang total anggarannya mencapai Rp500 juta.

"Jadi kemarin baru periode pertama itu kurang lebih kalau nilainya sekitar 500 juta," jelas dia.

Baca Juga: Pramono Tegaskan Budaya Betawi Akar Identitas Jakarta

Politisi senior PDIP ini meminta agar proses pemutihan ijazah masyarakat tidak berhenti sampai disitu. Ia menegaskan pemutihan ijazah terus dilakukan.

"Jadi ini apapun ijazah yang tertahan apakah itu di 5 tahun, 10 tahun, atau bahkan yang 2 tahun pun saya minta untuk dibantu oleh kami, Pemda," tegasnya.

Staf Khusus Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Bidang Komunikasi Publik, Chico Hakim menyampaikan, pemutihan ijazah tahap II rencananya bakal dilakukan dalam waktu dekat.

"Untuk tahap II dengan calon penerima manfaat lebih kurang 250 lulusan, siap diserahkan paling lambat pada minggu ke-2 bulan Mei 2025," jelas dia.

Berita Terkait

News Update