Debt collector sering menghubungi melalui nomor-nomor tidak dikenal secara intensif, bahkan hingga puluhan kali sehari. Untuk mencegah gangguan ini, aktifkan fitur blokir panggilan dari nomor asing.
Cara mengaktifkannya bisa buka Pengaturan Panggilan, cari opsi Blokir Nomor Tidak Dikenal.
Baca Juga: Galbay Pindar SPaylater dan SPinjam Diteror Debt Collector? Ini Cara Ampuh untuk Hadapi DC Lapangan
Aktifkan juga fitur blokir di WhatsApp melalui cara ini:
- Masuk ke Pengaturan
- Lanjut ke menu Privasi
- Pilih Blokir Panggilan dari Kontak Tidak Tersimpan
3. Ganti Nomor WhatsApp atau Uninstall
WhatsApp menjadi salah satu media utama debt collector untuk mengirim pesan atau panggilan intimidatif. Jika Anda tidak ingin terus menerima pesan penagihan, pertimbangkan untuk:
- Mengganti nomor WhatsApp dengan nomor baru.
- Menghapus (uninstall) WhatsApp sementara waktu jika memungkinkan.
Baca Juga: Ampuh! Inilah Tips Jitu Menghadapi Keadaan Gagal Bayar Pindar, Simak Selengkapnya
4. Lakukan Reset Pabrik (Factory Reset)
Jika Anda ingin memastikan ponsel benar-benar bersih dari pelacakan atau data yang bisa digunakan debt collector, lakukan reset pabrik. Namun, pastikan untuk membackup data penting terlebih dahulu. Caranya:
- Buka Pengaturan
- Masuk ke menu Sistem
- Kemudian pilih Reset
- Lalu Reset Pabrik dan konfirmasi
Setelah reset, ponsel akan kembali seperti baru dan menghapus semua jejak aplikasi pinjaman online.
Itulah tadi 4 fitur yang wajib kamu matikan jika Galbay Pindar. Tentu saja utang pinjaman tidak akan menghilang dan sebagai pengguna, kamu wajib untuk melunasinya.